Jarang Diketahui! Biji Semangka Memiliki Banyak Khasiat. Mulai dari Meningkatkan Daya Ingat Hingga Pencernaan

By Rachel Anastasia Agustina, Jumat, 10 Mei 2019 | 19:51 WIB
Manfaat Biji Semangka untuk Kesehatan. (Petrucy)

Nakita.id – Banyak dari kita yang tentunya suka membuang biji semangka, tetapi tidak sedikit juga yang tidak sengaja memakannya.

Jarang diketahui ternyata biji semangka memiliki manfaat untuk tubuh asalkan diolah dengan baik.

Pencernaan akan menolak biji semangka dalam keadaan utuh dan keras sehingga tidak bermanfaat jika dikonsumsi seperti itu.

Baca Juga : Berikan yang Terbaik, Bahan Alami Harus Jadi Pilihan Utama Agar Bayi Terlindungi

Melansir dari drfarrahmd.com ternyata Moms harus mengolah biji semangka jika ingin mendapatkan khasiatnya.

Moms harus merebusnya, memanggang, atau paling tidak menghancurkannya dengan ulekan.

Ternyata biji semangka sangat kaya akan serat yang sangat baik untuk pencernaan Moms.

Baca Juga : Terkenal Sehat, Ternyata Bahan Makanan Ini Sumber Masalah Kesehatan!

Benih itu yang nantinya akan melawan parasit usus dan juga baik untuk kita yang punya penyakit peradangan atau sakit kuning.

Zat citrulline yang ada di dalam biji semangka kaya akan antioksidan yang membantu meningkatkan pembuluh darah.

Selain itu juga bisa menurunkan tekanan darah tinggi, mencegah angina pectoris dan aterosklerosis.

Baca Juga : Jarang Diketahui! Ternyata Cara Alami Ini Mudah Sekali Sembuhkan Bisul

Seorang ilmuwan di Amerika pernah menggunakan biji semangka sebagai penanganan gangguan ginjal dan saluran kemih.

Biji semangka yang dimasukan ke dalam teh dianggap sebagai diuretik yang kuat untuk membersihkan pasir dan batu yang ada di ginjal dan saluran kemih.

Selain itu sebuah penelitian juga menyatakan bahwa biji semangka membantu untuk meningkatkan daya ingat.

Baca Juga : Indra Bekti Sekarang Jualan Baju Muslim, Simak Kisahnya!

Bukan hanya itu saja biji semangka juga baik untuk kekencangan kulit dan mengobati diabetes tipe-2.

Cara mengolahnya juga mudah, ikuti cara di bawah ini Moms:

4 sendok biji semangka

Moms bisa hancurkan dengan ulekan atau alat penghancur lainnya. Tergantung kebutuhan.

Baca Juga : Inspirasi Gaya Hijab Ramadan 2019 Simpel ala Ayana Jihye Moon, Cocok untuk Acara Bukber Moms

Setelah itu rebus dalam dua liter air selama lima belas menit.

Ketka mendidih segera masukan kantung teh atau bubuk teh ke dalamnya.

Moms bisa konsumsi teh ini setiap hari sampai khasiat yang dinginkan sudah didapatkan.