Pilih Nama Unik, Ternyata Ini Arti Dibalik Nama Anak Raditya Dika

By Ine Yulita Sari, Sabtu, 11 Mei 2019 | 16:53 WIB
Dibalik Arti Nama Anak Raditya Dika (Youtube/Raditya Dika)

"Karena dia kan berbagai macam alinea merangkai satu kesatuan cerita. Jadi gua pengen Alinea ini jadi pembuka untuk cerita hidup kita berdua. Semenjak ada dia, hidup kita berubah, ada cerita baru yang muncul gara-gara kehadiran dia," ungkap penulis sekaligus sutradara ini.

Baca Juga : Terbiasa Kerjain Orang, Kevin Sanjaya Dibuat Panik Sama Natasha Wilona Sampai Bilang 'Super Lemes'

Sementara untuk nama Ava berarti anak perempuan pertama.

Nama tersebut merupakan ide dari Anissa Aziza.

Sedangkan Nasution merupakan marga keluarga Raditya Dika. Dengan nama itu, Radit dan Anissa berharap putrinya bisa menjadi cerita baik untuk keluarga mereka dan orang lain.

"Itulah arti namanya. Mudah-mudahan cocok ya, Alinea bisa jadi cerita buat kita dan buat banyak orang juga karena harapan nama adalah doa," jelasnya.

Radit dan Anissa juga berharap, saat besar Alinea bisa ketemu orang dan bikin cerita hal-hal baik untuk orang itu, masuk ke dalam cerita hidup orang itu, masuk dalam cerita hidup mereka.