Ingin Langsing Tak Perlu Berhenti Makan Nasi, Ini Cara Tepat Mengolah Nasi agar Tak Sebabkan Kenaikan Berat Badan

By Anisa Annan, Kamis, 23 Mei 2019 | 20:15 WIB
Tak perlu takut nasi sebabkan kegemukan, ini cara mengolahnya yang tepat ()

Nakita.id - Banyak yang berpikir untuk menghindari konsumsi nasi saat berusaha menurunkan berat badan.

Mungkin Moms saat ini tengah berjuang untuk mendapatkan tubuh langsing, dan bertanya-tanya apakah benar nasi bisa menggagalkan usaha diet.

Melansir NDTV Food, nasi merupakan sumber karbohidrat dan serat, tetapi anggapan buruk tentang makanan pokok masyarakat Indonesia ini datang dari sifatnya.

Baca Juga: Berikan yang Terbaik, Bahan Alami Harus Jadi Pilihan Utama Agar Bayi Terlindungi

Nasi merupakan makanan bersifat indeks glikemik tinggi, atau nasi dapat dicerna dengan cepat tetapi menyebabkan naiknya gula darah secara cepat pula.

Selain itu karena nasi cepat dicerna oleh tubuh, Moms akan cepat merasa lapar pula setelahnya.

Sulit untuk sepenuhnya berhenti mengonsumsi nasi, tetapi Moms bisa tetap menurunkan berat badan tanpa menghilangkan nasi dari menu makanan sehari-hari, lo.

Ahli Gizi asal India, Rupali Datta, menjelaskan jika proses menurunkan berat badan kita membutuhkan makanan tinggi vitamin dan mineral.

Baca Juga: Jangan Ditiru! Demi Dapat Like dan Follower, Selebgram Ini Nekat Rusak Patung Berusia 200 Tahun