Jangan Kaget Moms, Ini yang Bisa Bayi Lihat di Awal Kehidupannya

By Nita Febriani, Jumat, 24 Mei 2019 | 10:38 WIB
Kemampuan melihat bayi baru lahir (lunamarina)

Melansir dari WebMD, bayi dilahirkan dengan kapasitas visual penuh untuk melihat objek dan warna.

Namun, bayi baru lahir tidak dapat langsung melihat jelas seperti kita.

Tepat setelah kelahiran, seorang bayi hanya melihat warna hitam dan putih, dengan nuansa abu-abu.

Baca Juga: Ngeri! Seorang Pria Alami Kelumpuhan karena Tersengat Hewan Kecil Ini di Tempat Kerja

Ini disebabkan juga karena matanya belum membuka secara optimal.

Namun seiring berjalannya waktu, ia perlahan-lahan akan mulai mengembangkan penglihatan warnanya yaitu sekitar 4 bulan.

Ketika sedang menyusui dan wajah Moms berada sangat dekat dengannya, ia belum bisa mengenali wajah Moms dengan jelas. 

Baca Juga: Terungkap Dampak Kericuhan Aksi 22 Mei, Lauv Sampai Batal Konser!