Minuman Wajib Reino Barack Saat Sahur Ini Terbukti Mengandung Banyak Khasiat, Patut Coba!

By Ratnaningtyas Winahyu, Minggu, 26 Mei 2019 | 21:00 WIB
Reino Barack suka mengonsumsi cincau hijau saat sahur (instagram.com/reino_barack)

Nakita.id – Di saat bulan Ramadan, biasanya setiap orang memiliki makanan dan minuman favorit ketika buka puasa dan sahur.

Seperti halnya dengan suami Syahrini, Reino Barack.

Dalam sebuah video di kanal YouTube ‘medcom id’, Reino Barack menuturkan bahwa ia seringkali mengonsumsi cincau.

Bukan pada saat berbuka, Reino justru mengonsumsinya di saat sahur.

“Jadi kalau sahur biasanya tradisi di keluarga Barack makan apa?,” ujar host.

Baca Juga: Berikan yang Terbaik, Bahan Alami Harus Jadi Pilihan Utama Agar Bayi Terlindungi

“Hmm… yang pasti sedia itu es cincau. Nanti ada yang lain bervariasi,” jawab Reino.

Berbicara tentang cincau, cincau memang menjadi salah satu minuman yang disukai banyak orang terutama di bulan puasa.

Selain diolah menjadi minuman segar, cincau yang berwarna hijau ternyata memiliki banyak khasiat lo Moms, salah satunya mengendalikan penyakit darah tinggi.

Melansir dari laman kompas.com, tanaman yang bernama latin Cyclea barbata dan termasuk dalam suku sirawan-sirawanan (Menispermaceae) ini, daunnya telah diteliti dan terbukti mengandung karbohidrat, polifenol, saponin, flavonoida dan lemak.

Baca Juga: 2 Tahun Perang Dingin Karena Bisnis, Ayu Ting Ting dan Luna Maya Kepergok Sudah Saling Follow dan Kirim Parsel Lebaran

Beberapa zat baik juga ditemukan dalam daun cincau hijau, seperti kalsium, fosfor, vitamin A, dan B.

Khasiat daun cincau hijau ternyata tidak hanya untuk mengendalikan hipertensi lo, Moms.

Berikut ini beberapa khasiat lain daun cincau hijau:

1. Menghilangkan rasa panas di perut dan mengendalikan tekanan darah tinggi

Sediakan 20 helai daun cincau hijau lalu dicuci bersih.

Remas-remas, lalu beri 1 gelas air minum dingin, kemudian saring dengan kain.

Tambahkan jeruk nipis sesuai selera.

Baca Juga: Pakai Popok Kain Bayi Baru Lahir Terlalu Lama? Hati-hati Moms, Ini yang Akan Terjadi Pada Si Kecil

Biarkan di tempat dingin sampai menjadi agar-agar.

Taruh di dalam gelas dan beri madu, atau sirup atau gula aren cair yang sudah dimasak dengan pandan lalu diminum.

2. Disentri

Buat ramuan seperti telah disebutkan pada nomor satu.

Minum selama seminggu berturut-turut.

3. Sariawan

Lakukan dengan ramuan seperti yang telah disebutkan pada nomor satu selama 5 – 7 hari berturut-turut.

Baca Juga: Ditanya Raffi Ahmad Soal Cita-cita, Jawaban Rafathar Bikin Ibu Nagita Kaget

4. Bisul

Sediakan daun cincau hijau secukupnya.

Cuci bersih kemudian dilumatkan dan ditempelkan ke bagian yang bernanah.

Ini berkhasiat untuk mengeluarkan nanahnya.

5. Demam

Ambil rimpang tanaman cincau, cuci bersih kemudian diiris halus.

Baca Juga: 6 Tips Nyaman dan Sehat Perjalanan Mudik Bersama Anak Naik Kereta Api

Rebus dengan air secukupnya.

Minum ramuan tersebut setelah matang.

Bisa juga rimpang tersebut diseduh dengan air panas secukupnya, kemudian diminum.

Wah, banyak sekali ya Moms khasiat dari cincau hijau. Yuk dicoba!

#GridNetworkJuara