Definisi Janda Kaya, Nikita Mirzani Tak Segan Menggelontorkan Uang Puluhan Juta Hanya Untuk Beli Barang Ini

By Ratnaningtyas Winahyu, Senin, 3 Juni 2019 | 17:26 WIB
Nikita Mirzani tak segan memamerkan harta yang dimilikinya (instagram.com/nikitamirzanimawardi_17)

Nakita.id – Siapa yang tak kenal dengan Nikita Mirzani?

Wanita berambut pendek ini sering kali mencuri perhatian publik, karena pernyataannya di media yang kontrovesial.

Tak hanya itu, wanita yang menjuluki dirinya dengan sebutan ‘Nyai’ ini, juga kerap kali memamerkan harta yang dimilikinya.

Baru-baru ini, ramai beredar kabar Nikita memamerkan saldo di rekeningnya yang mencapai Rp 5 miliar.

Baca Juga: Berikan yang Terbaik, Bahan Alami Harus Jadi Pilihan Utama Agar Bayi Terlindungi

Ia juga tak segan memperlihatkan momen ketika ia membuka brankas.

Isi brankasnya pun tak main-main, Moms. Bukan hanya uang rupiah, namun juga terdapat uang euro dan beberapa perhiasan.

Menjelang hari lebaran, Nikita juga telah mempersiapkan uang THR yang tak sedikit jumlahnya.

Seperti yang telah diwartakan Nakita.id, Nikita menyebut nominal uang THR yang disiapkannya mencapai Rp 150 juta.

Baca Juga: SBY, AHY, dan Ibas Tak Bisa Tahan Air Mata, Cara Annisa dan Aliya Menenangkan Sang Mertua Banjir Pujian

"Itu baru uang buat THR. Pokoknya uang merah semua. Ada juga dalam bentuk Dollar," ujar Nikita Mirzani.

Hartanya seakan tak habis-habis, dalam sebuah vlog di kanal YouTube pribadinya ‘Crazy Nikmir REAL’, Nikita menuturkan telah mengeluarkan uang ratusan juta untuk membeli barang-barang keperluan rumah.

“Nah ini AC keluaran terbaru, harganya silahkan di-check. Kalau nggak salah, satu nya itu hampir Rp 50 juta. Jadi kalau ada dua, hampir Rp 100 juta,” ujar Nikita.

Baca Juga: Gisella Anastasia Bergaya Centil dan Pura-pura Hamil, Netizen: Jijik!

AC mahal di ruang keluarga Nikita Mirzani

Tak berhenti sampai di situ, Nikita kembali menunjukkan lilin aroma terapi yang harganya mencapai puluhan juta.

Baca Juga: Viral Remaja Tewas Terkena Serangan Jantung Akibat Main Pubg, Berikut Cara Batasi Si Kecil Bermain Game

“Nah ini, kalau sobat misqueen ada yang pernah keluar negeri atau apa, pasti tahu merek-merek ini. Yang ada di meja ini aja totalnya udah hampir 20 juta,” sambung Nikita.

Lilin aroma terapi seharga puluhan juta rupiah

Kemewahan tidak hanya terasa di area ruang keluarga, namun juga di area toilet loh, Moms.

“Ini kamar mandi yang super cozy. Sabunnya aja bukan kaleng-kaleng, wanginya tuh semerbak dan nggak akan hilang dari tangan. Nah, kalau orang lain biasa lap tangan pakai tisu, kalau Niki pakai handuk,” ucap Nikita.

Waduh, jadi pengin berkunjung ke rumah Nikita ya, Moms?

#GridNetworkJuara

Baca Juga: Puisi Romantis SBY untuk Ani Yudhoyono Semasa Pacaran, Begini Kisah di Baliknya