Venna Melinda Masukkan Anak Angkatnya ke 3 Tempat Les Privat Sekaligus, Ini Manfaatnya

By Nita Febriani, Senin, 17 Juni 2019 | 16:14 WIB
Venna Melinda masukkan anak angkatnya ke 3 tempat les sekaligus (Instagram/@vaniaathabina24)

Si Kecil belajar untuk terlibat lebih baik dengan anak-anak dan orang dewasa lainnya.

Lingkungan sekolah formal dan nonformal memungkinkan Si Kecil memperoleh keterampilan penting yang memungkinkan mereka mengekspresikan ide-ide, berteman, berbagi, bekerja sama, dan bertanggung jawab atas tindakan mereka.

Si Kecil yang menerima pendidikan dini juga diketahui memiliki kemampuan menangkap pelajaran lebih baik ketika di sekolah dasar dan pendidikan tinggi.

Program-program prasekolah yang berkualitas akan membantu membangun fondasi yang kuat untuk perkembangan fisik, mental, emosional, dan sosial anak.

Baca Juga: Murah dan Banyak Digemari, Makanan Ini Ternyata Miliki Kandungan Penyebab Kanker Paling Tinggi

Program anak usia dini yang berkualitas dapat memaksimalkan peluang untuk Si KEcil menemukan pengalaman baru, lingkungan baru, dan teman baru.

Hal ini sekaligus menjaga keseimbangan kemampuan Si Kecil untuk mendengarkan, berpartisipasi dalam tugas kelompok, mengikuti arahan, dan bekerja secara mandiri, yang semuanya membutuhkan konsentrasi penuh.

Selain itu, penelitian telah menunjukkan bahwa program prasekolah pendidikan anak usia dini meningkatkan kemungkinan anak-anak lulus dari sekolah menengah dengan masalah perilaku yang lebih sedikit, menghadiri kuliah, dan menjadi orang dewasa yang bertanggung jawab.

#GridNetworkJuara

Baca Juga: Murah dan Banyak Digemari, Makanan Ini Ternyata Miliki Kandungan Penyebab Kanker Paling Tinggi