Wanita yang Bermimpi Hamil Tak Selalu Artinya Akan Punya Anak, Ternyata Bisa Juga Ini

By Rachel Anastasia Agustina, Kamis, 20 Juni 2019 | 12:00 WIB
Penjelasan Tentang Mimpi Hamil yang Perlu Diketahui. ()

Nakita.id - Mimpi merupakan bunga tidur yang kadang bisa datang tanpa diharapkan.

Tak jarang, seseorang mengalami mimpi yang aneh dan tidak masuk akal.

Salah satunya mimpi hamil, baik bagi seorang istri maupun seorang perempuan yang belum menikah.

Mimpi hamil bisa jadi merupakan tema mimpi yang terjadi bagi wanita saat sedang menikmati istirahat malam.

Apakah Moms salah satu yang pernah merasakan mimpi hamil ini? Ternyata mimpi hamil bukanlah sesuatu hal yang buruk.

Baca Juga: Pernah Mimpi Hamil Meski Tidak Sedang Hamil? Ini yang Mungkin akan Terjadi

Mungkin setelah melalui mimpi hamil Moms akan bertanya apa ya makna dari mimpi tersebut.

Memang penafsiran mimpi itu terdengar subjektif, akan tetapi ada beberapa penelitian yang sudah mencoba membuktikannya.

Melansir dari Huffington Post inilah penjabaran mengenai mimpi hamil yang harus Moms ketahui.

Baca Juga: Mitos Mimpi Hamil Bikin Moms Penasaran, Bagaimana Arti yang Sebenarnya?

Apa arti mimpi hamil yang sebenarnya?

Pada dasarnya mimpi adalah tentang kreativitas. Seorang wanita dikatakan bisa menciptakan kehidupan baru dari tubuh mereka.

“Jika seorang wanita mimpi hamil itu berarti dirinya sedang memikirkan hal yang menarik untuk masa depan,” ujar seorang ahli bernama Mead.

Bisa juga ditafsirkan sebagai keinginan calon Moms untuk memiliki Si Kecil atau juga pertanda sudah harus mempersiapkan ruang untuk keberadaan Si Kecil.

Apa yang bisa dipelajari melalui mimpi hamil?

Namun Mead juga mengatakan bahwa seorang wanita bermimpi hamil bisa juga mempunyai arti lain.

Biasanya wanita yang suka mimpi hamil itu berarti mereka memiliki keinginan yang belum bisa terungkapkan.

Baca Juga: Sering Mimpi Melahirkan Padahal Sedang Tidak Hamil? Bisa Jadi Peringatan Fase Hidup Baru Akan Dimulai

Seperti Moms yang seharusnya mengambil keputusan akan tetapi tetap berusaha untuk bertindak aman.

Sejatinya sebagai manusia ada baiknya kita tidak membatasi diri untuk eksplorasi.

Apakah ada trik untuk menghindari mimpi hamil?

Mean menyarankan untuk kita mendorong jauh apa yang menjadi keinginan kita untuk pelan-pelan terhindar dari mimpi hamil.

Baca Juga: Moms Mengalami Mimpi Hamil? Jangan Khawatir, Simak Faktor Penyebabnya

'Menit-menit terakhir sebelum tidur segala hal mungkin saja terjadi, fokuslah pada apa yang sudah kamu miliki dan pikirkan bagaimana cara menjaganya untuk menghindari mimpi ini," ujar Mead.

Ternyata wanita bermimpi hamil tidak hanya menghampiri Moms saja, Mead menyatakan bahwa mimpi hamil bisa menghampiri Dads juga.

Selain Dads, perempuan yang belum menikah juga tak luput mengalami mimpi hamil.

Tentu saja bagi perempuan yang belum menikah, mimpi tersebut bisa jadi terasa aneh dan seolah tak mungkin terjadi.

Baca Juga: Mimpi Hamil? Bisa Jadi Disebabkan 4 Alasan Tak Terduga Ini

Nyatanya mimpi hamil itu tidak dibatasi oleh budaya atau pun etnis dan bisa menghampiri siapa saja.

Tetapi Mead sendiri menyatakan kalau frekuensi mimpi hamil akan lebih umum dilalui oleh seorang wanita dibandingkan dengan pria.

Baca Juga: Pernah Mimpi Hamil Meski Tidak Sedang Hamil? Ini yang Mungkin akan Terjadi

Selain mimpi hamil, banyak mimpi yang kadang tak masuk akal atau memang tengah diharapkan oleh pemilik mimpi itu sendiri.

Apakah Moms termasuk salah satu perempuan yang pernah mengalami mimpi hamil?

Sementara itu, wanita bermimpi hamil mungkin juga bisa disebabkan oleh beberapa alasan tak terduga ini.

1. Akan memulai sesuatu yang baru

Perempuan menciptakan kehidupan baru sehingga memimpikan kehamilan, bisa berarti Moms rindu untuk menjadi kreatif dalam kehidupan nyata.

- Moms mungkin ingin melakukan sesuatu yang artistik atau sesuatu yang menarik lainnya.

- Mimpi ini juga bisa tentang perubahan baru atau ide baru, proyek atau tujuan dalam kehidupan pribadi Moms.

Baca Juga: Sering Mimpi Melahirkan Padahal Sedang Tidak Hamil? Bisa Jadi Peringatan Fase Hidup Baru Akan Dimulai

- Aspek ini sedang dalam tahap pertumbuhan dan perkembangannya.

- Itu bisa apa saja mulai dari keinginan untuk memulai sesuatu yang baru atau hanya mendapatkan perubahan.

2. Tahap Kehamilan

Penting untuk melihat pada tahap apa kehamilan itu di dalam mimpi Moms.

- Jika kehamilan berada di tahap awal, itu bisa menunjukkan bahwa ada aspek tertentu dalam hidup Moms adalah peristiwa atau perubahan baru-baru ini.

- Jika Moms sudah melahirkan bayi, maka itu bisa berarti ada peristiwa yang sudah terjadi.

- Jika Moms telah menemukan mengabaikan bayi.

Misalnya, lupa untuk memberinya makan. Artinya ada sesuatu dalam hidup Moms yang membutuhkan fokus dan Moms belum memberikannya perhatian penuh.

3. Berpikir Jujur

Terkadang mimpi seperti ini sebenarnya berarti apa adanya.

- Mungkin akal bawah sadar Moms mengatakan bahwa sudah waktunya bagi Moms untuk memiliki bayi, terutama jika sudah menikah atau dalam hubungan yang stabil dan bahagia.   

- Jika mood Moms dalam mimpi itu bahagia dan puas, maka diam-diam Moms memang ingin hamil dan memulai babak baru dalam hidup dengan pasangan.  

Baca Juga: Sering Dialami Ibu Hamil, Ini Arti Mimpi Melahirkan saat Hamil Menurut Psikolog 

- Jika dalam kehidupan nyata, Moms belum siap untuk bayi, tetapi masih memimpikannya, ini mungkin berarti takut akan tanggung jawab tambahan dalam hidup.

4. Mimpi & Keinginan

Mimpi kehamilan memiliki tingkat kerumitan yang tinggi. Itu dapat dipecah menjadi banyak lapisan penafsiran.

- Mimpi seperti itu mungkin berbicara tentang keinginan yang belum diakui atau diakui dalam kehidupan nyata.   

- Orang-orang yang telah menyerah pada impian mereka atau tujuan sebenarnya dalam hidup sering memimpikan kehamilan.