Dikabarkan Tengah Dekat dengan Pevita Pearce, Benarkah Lagu Terbaru NOAH Diciptakan Ariel Justru Untuk Luna Maya?

By Ratnaningtyas Winahyu, Senin, 1 Juli 2019 | 10:00 WIB
Ariel NOAH pernah membuat lagu untuk Luna Maya (Kolase foto instagram.com/@ariel_inst @pevpearce @lunamaya)

Nakita.id – Siapa yang tak kenal dengan Ariel vokalis band NOAH?

Selain dinilai tampan dan berkharisma, pria dengan nama asli Nazril Irham ini juga dikenal mahir dalam membuat lagu.

Puluhan lagu ciptaannya pun sering menjadi hits baik di dalam maupun luar negeri.

Tak jarang, ia menjadikan sosok-sosok tertentu sebagai inspirasinya dalam membuat lagu.

Baca Juga: Berikan Perlindungan Alami Saat Puasa, Si Kecil Sehat dan Orangtua Pun Tenang

Salah satunya adalah lagu ‘Dara’, yang diciptakannya pada tahun 2011 lalu saat dirinya mendekam di Rutan Kebon Waru, Bandung, karena skandal video panas.

Menariknya, lagu tersebut pada awalnya berjudul ‘Maya’, karena ditujukkan untuk sang kekasih hati saat itu, yakni Luna Maya.

Tidak hanya itu, baru-baru ini Ariel bersama NOAH kembali merilis lagu yang berjudul ‘Wanitaku’.

Dalam kanal YouTube ‘VJ Laissti’, duda beranak satu ini pun mengungkapkan cerita di balik lagu tersebut.

Baca Juga: Bukan Balita, Siapa Sangka Wanita Aceh Ini Telah Berusia 23 Tahun, Begini Fakta di Baliknya

"Jadi ini tentang seseorang yang ngomong sama pasangannya, pasangannya ini kayak punya sesuatu yang sangat diinginkan, jadi si pasangannya itu terpinggirkan.

Jadi si cowoknya itu kayak bilang, 'tak pernah habis dunia sampai ke ujung batasnya'. Jadi yang dia cari itu nggak akan pernah habis, lo akan terus mencari sampai hatinya beku sampai akhirnya sadar," papar Ariel Noah.

Tak lupa, Laissti juga menanyakan kepada siapa lagu ini ditujukan.

“Kamu harus jawab ya. Lagu ‘Wanitaku’ ini sebenarnya dibikin buat siapa?,” tanya Laissti.

Baca Juga: Sebulan Lalu Umumkan Kehamilan, Hasil USG Irish Bella Dikomentari Netizen: 'Udah Gede Aja?'

“Hehehe, sebenarnya dibikin buat siapa,” ujar Ariel sambil tertawa.

Mendengar pertanyaan Laissti, Ariel pun tidak langsung menjawab dan berpikir beberapa saat.  

Seperti halnya lagu ‘Dara’, rupanya di lagu ‘Wanitaku’ ini Ariel juga membuatnya untuk seseorang.

“Ada sih, tapi nggak usah bilang-bilang, gitu aja,” jawab Ariel merahasiakan.

Baca Juga: Viral Video Wanita di Bogor Bawa Anjing ke Masjid Mencari Suaminya, Diduga Alami Depresi

“Oh ada ya? Tapi berarti memang ada sosoknya ya?” cecar Laissti.

“Kadang-kadang kalau kita lagi nulis itu, sosok yang dibayangkan itu bisa membantu. Jadi ceritanya nggak berubah-ubah gitu,” jawab Ariel.

Merasa masih penasaran, Laissti pun kembali meminta Ariel untuk menyebutkan siapa yang menjadi inspirasi dalam membuat lagu tersebut.

“Nggak mau disebutin nih di sini?” tanya Laissti masih mencecar.

Baca Juga: Efektif Turunkan Berat Badan dengan Cepat, Rahasianya Cuma Minum Susu! Moms Tertarik?

“Nggak, nggak mau,” jawab Ariel tegas.

Meski Ariel merahasiakan sosok di balik lagu tersebut, namun tak sedikit warganet yang berspekulasi bahwa sang mantan, Luna Maya, yang lagi-lagi menjadi inspirasi terciptanya lagu tersebut.

Bahkan, nama Pevita Pearce yang kini tengah dikabarkan dekat dengan Ariel justru tidak disebut oleh warganet.

Setelah saya baca liriknya, entah kenapa lagu ini pas bangt buat luna ya. Hehhe. Ini menurut saya yah,” tulis akun GoodFrey.

Baca Juga: Muzdalifah Tak Ragu Unggah Foto Mesra Bersama Suami Berondongnya, Warganet: 'Pencitraan Itu'

Ya LUNA MAYA LAAHHH sosok yg dimaksud borieelll,” tulis akun muhammad za.

Lagu wanitaku ini di bikin buat siapa? Seketika itu gw langsung mikir ini buat luna,” tulis akun Qori Nurma.

Menurut gua mah jelas buat Luna maya sih,” tulis akun Mas Dwi.

Wah, kira-kira untuk siapa ya Moms?

#GridNetworkJuara

Baca Juga: Miris! Mahasiswi Sedang KKN Justru Diminta 'Hibur' Aparat Desa yang Asyik Pesta Miras