Panduan Pemberian MPASI 10 Bulan: Tips untuk Si Kecil yang Sudah Mulai Pilih-Pilih Makanan

By Cynthia Paramitha Trisnanda, Selasa, 2 Juli 2019 | 08:06 WIB
Paduan pemberian MPASI 10 bulan untuk Si Kecil yang pilih-pilih menu makanan (prostooleh)

Nakita.id - Di usianya yang hampir satu tahun, Moms pasti sangat membutuhkan panduan pemberian MPASI 10 bulan, bukan?

Panduan pemberian MPASI 10 bulan ini pentingnya tak hanya untuk memenuhi nutrisi bayi saja lho, Moms.

Panduan pemberian MPASI 10 bulan juga membantu melatih Si Kecil mengenal tekstur dan menggunakan kemampuan otaknya.

Baca Juga: Daftar Resep dan Bahan MPASI 12 Bulan Sehat yang Tentu Bergizi dan Bayi Pasti Lahap

Menurut World Health Organization (WHO), di usia 10 bulan, bayi sudah mengalami transisi makanan pendamping ASI, atau MPASI.

MPASI mulai bisa diberikan saat usia bayi 6-24 bulan.

Di periode tersebut, bayi ternyata justru sangat rentan terhadap segala sesuatu yang baru.

Baca Juga: Resep dan Bahan MPASI 12 Bulan Praktis, Telur Orak-Arik Bayam yang Enak dan Buat Bayi Cerdas

Oleh karena itu, pentingnya peran Moms dalam berkontribusi signifikan terhadap pentingnya nutrisi Si Kecil sangat dianjurkan.

Bayi harus memiliki nutrisi yang cukup tepat waktu dan memadahi, sesuai dengan jumlah, frekuensi, dan konsistensinya untuk makan.