Nakita.id - Hidup di kota besar tentu saja tidak pernah jauh dengan yang namanya polusi.
Meskipun tidak terlihat jelas, mungkin Moms hanya menganggap polusi adalah masalah yang biasa terjadi, terutama di kota padat penduduk.
Selain kesehatan, ternyata polusi mampu memberikan dampak pada kecerdasan anak.
Sebuah data yang dikeluarkan oleh World Health Organization (WHO) menunjukkan, polusi udara memberikan dampak buruk bagi kesehatan dan kelangsungan hidup anak.
Baca Juga: Pendidikan Dasar di Jepang Utamakan Jam Istirahat di Sekolah, Ini Dampaknya Buat Kesehatan Anak
Secara global, 93% anak di seluruh dunia hidup dalam wilayah dengan tingkat polusi melebihi garis batasan yang telah ditetapkan WHO.
Lebih mengejutkannya lagi ternyata 1 dari setiap 4 kematian anak yang berada di bawah 5 tahun disebabkan karena faktor polusi dilingkungannya.