Ngirit Tanpa Beli Parfum Mahal, Cukup #5MenitAja Tiru Rahasia Menghilangkan Bau Badan dengan Cara Alami Ini

By Yosa Shinta Dewi, Sabtu, 6 Juli 2019 | 12:38 WIB
#5menitaja hilangkan bau badan (Freepik)

Nakita.id - Banyak orang yang peduli dengan kebersihan diri.

Mulai dari ujung rambut hingga ujung kaki.

Tentu Moms dan Dads di rumah juga sangat menjaga kebersihan tubuh bukan?

Baca Juga: Terlalu Mager Bersihkan Kuas Make Up? Hanya #5MenitAja Pakai Cara Ini Kuas Jadi Bersih Seperti Baru

Tampil rapi dan bersih memang menjadi sebuah penghormatan khusus diri kita terhadap orang lain saat akan bertemu.

Dengan begitu, tak cukup tampil bersih dan rapi.

Wangi tubuh juga menjadi satu hal yang penting dan tidak bisa dilewatkan loh Moms, Dads.

Bahkan tak jarang beberapa orang menyiapkan parfum saat akan berpergian.

Setelah terkena panas matahari, polusi, dan bau menyengat lain yang bisa menempel di tubuh.

Terkadang parfum yang kita bawa memiliki bau yang terlalu menyengat dan membuat tak nyaman orang yang ada di sekitar kita secara tak langsung.

Untuk selera parfum atau wewangian, Moms dan Dads pasti memiliki selera wangi yang berbeda.

Bahkan saat ini di pasaran banyak beredar varian wangi parfum yang sangat beragam.

Baca Juga: Tak Perlu Tanam Benang, Ini Cara #5MenitAja Buat Hidung Tampak Mancung

Hal tersebut tentu semakin membuat Moms atau Dads terkadang bingung saat akan menentukan wewangian apa yang akan dipilih.

Tentu tak hanya yang membuat tubuh wangi tapi orang yang berada di sekutar kita dan mencium wangi tersebut tak merasa terlalu berlebihan.

Sebab, seperti Moms ketahui kebanyakan dari parfum yang dijual di pasaran memiliki aroma yang keras dan cukup menusuk hidung.

Nah, sekarang tidak perlu pusing lagi saat akan menentukan wewangian atau parfum apa yang akan Moms dan Dads pakai.

Sebenarnya ada cara untuk menghilangkan bau badan secara alami cukup dengan #5MenitAja Moms.

Melansir dari besthealthmag.ca, beberapa hal ini bisa Moms dan Dads lakukan untuk membantu menghilangka bau badan.

1. Memakai deodoran pada malam hari

Berbeda dengan yang biasanya dilakukan, Moms bisa menggunakan deodoran pada malam hari.

Baca Juga: Awet Cantik di Usia 47 Tahun, Ternyata ini yang Dilakukan Yuni Shara, Tips Pentingnya Hanya dengan #5MenitAja

Pasti banyak Moms yang memakai deodoran sesudah mandi pada pagi hari.

Sementara sebenarnya deodoran akan bekerja dengan baik ketika ada kelembaban.

Hal ini bisa didapatkan saat sedang tertidur.

Maka, Moms bisa mencoba memakai deodoran pada malam hari sebelum esoknya melakukan kegiatan padat.

2. Menggosok kaki dengan sabun

Bau bisa datang darimana saja, salah satunya adalah kaki.

Kaki justru banyak menyebabkan bakteri sepanjang hari.

Maka, penting bagi Moms untuk membersihkan area kaki dengan sabun.

Gunakan sabun untuk mencuci bawah kaki dan seitar jari.

Pastikan pula membuatnya kering setelah disabun agar menghindari penumpukan bakteri.

Baca Juga: 10 Tahun Menikah dan Kian Harmonis, Ternyata Titi Kamal Selalu Sempatkan Waktu #5MenitAja Untuk Lakukan Ini pada Keluarga Kecilnya

3. Jangan lupakan manfaat dari cuka sari apel

Cuka sari apel diketahui memiliki manfaat untuk seluruh tubuh, baik luar maupun dalam.

Moms dan Dads bisa mengoleskan cuka sari apel di bawah lengaan beberapa menit sebelum mandi.

Lakukan setiap hari untuk hasil yang maksimal.

Cuka sari apel akan menyeimbangkan pH ketiak Moms dan Dads.

Selain tu, lemon dan baking soda ternyata juga bisa membantu bau tak sedap dari ketiak loh Moms.

Hampir mirip degan cuka sari apel, Moms atau Dads bisa mencampurkan lemon yang sudah dihancurkan dengan soda kue.

Setelah campuran tersebut menjadi pasta, bisa diaplikasikan di ketiak sebelum mandi.

Baca Juga: Cuma #5MenitAja Bersihkan Rumah dan Perabotnya, Simak 6 Tips Super Gampang Ini!

Kegunaan dari pasta lemon dan soda kue ini sama-sama untuk menurunkan pH kulit, sehingga sulit bagi bakteri untuk bertahan hidup.

4. Menggunakan parfum dengan tepat

Salah satu cara agar tidak bau badan yang kerap dilakukan orang adalah dengan parfum.

Moms sebaiknya menyemprotkan parfum ke titik denyut nadi satu persatu seperti pergelangan tangan, siku dan leher.

Kehangatan daerah ini akan membuat wangi bertahan lebih lama.

Menggunakan parfum langsung setelah mandi juga bisa membuat wangi bertahan lebih lama.

Kelembapan kulit setelah mandi akan sangat membantu.

Nah, cukup mudah kan Moms dan Dads bisa mengulang cara tersebut setiap hari.

Baca Juga: Cara Ampuh Bikin Wajah Glowing dalam #5MenitAja, Nggak Pakai Ribet!

Karena tak memakan waktu terlalu lama, Moms dan Dads bisa tetap tampil bersih, harum, dan rapi tanpa perawatan mahal serta menguras kantong.

#GridNetworkJuara