Nakita.id - Kasus 'ikan asin' yang menimpa Fairuz A Rafiq masih terus bergulir.
Memasuki babak baru, istri Sonny Septian ini nampaknya bisa sedikit bernapas lega.
Setelah mengajukan laporan ke polisi, akhirnya polisi sudah mulai bertindak.
Baca Juga: Berikan Perlindungan Alami Saat Puasa, Si Kecil Sehat dan Orangtua Pun Tenang
Galih Ginanjar, Rey Utami, dan Pablo Benua kini menjadi tersangka kasus 'ikan asin'.
Namun, kini Barbie Kumalasari mengeluarkan statement mengejutkan.
Barbie Kumalasari berujar bahwa suaminya, Galih Ginanjar telah dijebak karena video tersebut diunggah.
Galih adalah mantan suami Fairuz A Rafiq yang kini jadi tersangka.
Barbie Kumalasari mengatakan, sejak awal dirinya tak setuju video "ikan asin" berkonten asusila yang menampilkan sang suami, Galih Ginanjar, diunggah di akun YouTube milik Rey Utami dan Pablo Benua.
"Iya, kan, sebagai teman, kan, ya teman is teman, tetapi, kan, pas ada bisnis, bisnis is bisnis, maksudnya, kan, ada hal yang aku engggak suka sebetulnya," kata Barbie saat ditemui di Dit Reskrimsus Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Kamis (11/7/2019).
Bahkan, ia sudah meminta video yang menampilkan curahan hati Galih tentang mantan istrinya, Fairuz A Rafiq, diturunkan.
"Aku sudah minta di-take down, take down,tetapi, kan, pada saat itu mereka, kan, yang punya Reyben Entertainment ya," ujarnya.