Sudah Berdamai, Rosa Meldianti Masih Beri Sindiran dan Mengajak Berdebat, Dewi Perssik Beri Reaksi Tegas

By Cynthia Paramitha Trisnanda, Rabu, 17 Juli 2019 | 09:26 WIB
Dewi Perssik, Rosa Meldianti, Angga Wijaya, Rudi Kabunang, dan Sandy Arifin melakukan pertemuan untuk perdamaian di kawasan Melawai, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Selasa (16/7/2019). (Annisa Dienfitri Awalia/Grid.ID)

Andri juga meminta maaf atas keributan yang telah keluarganya buat dan menjadi perhatian khalayak umum.

"Mohon maaf sebesar-besarnya untuk media semuanya, saya selaku mamanya Meldi, kakak dari adik saya tercinta (Dewi Perssik). Saya mohon maaf yang sebesar-besarnya kalau selama ini membawa ketidaknyamanan," lanjutnya.

Sama dengan sang kakak, Dewi juga mengaku lega dan senang dengan keputusan damai ini.

Baca Juga: Dituding Pansos, Mantan Suami Siri Beberkan Bukti Video Call Barbie Kumalasari yang Kerap Pakai Baju Seksi

Ia juga mengatakan bila ayahnya yang telah ebrpulang akan turut bahagia melihat perdamaian antardua putrinya.

"Saya yakin papi saya almarhum senang sekali, karena ingin anak-anaknya rukun," jelas Dewi.

Dewi berharap semoga keluarganya tetap damai, sakinah, mawaddah, dan warrahmah.

 

Baca Juga: Nikita Mirzani Jadi Tersangka Penganiayaan Tapi Tak Ditahan, Ini Alasannya!

 

Akan tetapi, Meldi justru menanggapi lain daripada ibu dan tantenya.

Ia justru meminta sang tante menghapus akun-akun yang selama ini kerap memojokkan dan menghinanya.

Meldi menganggap akun tersebut merupakan ulah dari para penggemar Dewi, sehingga Dewi bisa meminta pemilik akun untuk menghapusnya.