Ngeri! Wanita Ini Tewas Hanya karena Hewan Kecil, Yuk Ketahui Cara Membersihkan Tempat Tidur Secara Alami!

By Cecilia Ardisty, Senin, 22 Juli 2019 | 12:16 WIB
Belatung ()

Nakita.id - Moms pasti sudah tak asing lagi dengan hewan kecil, belatung bukan?

Tapi siapa sangka hewan kecil seperti belatung bisa membuat seorang wanita meninggal.

Ini terjadi pada seorang wanita bernama Donna Bettley ini meninggal akibat sepsis setelah belatung bersembunyi di dalam dagingnya ketika dia masih hidup.

Baca Juga: Berikan Perlindungan Alami Saat Puasa, Si Kecil Sehat dan Orangtua Pun Tenang

Penyebabnya diketahui karena Donna tinggal di dalam rumah yang kotor, mengerikan, dan digambarkan suram.

Tak heran, Donna meninggal dengan sampah menumpuk di langit-langit.

Kemudian, tempat tidur Donna ditutupi feses yang membusuk.

Baca Juga: Melihat Seorang Laki-laki Bugil di Jalanan, Pengemudi Ojol Ini Berikan Jaket, Warganet: 'Semoga Allah Merahmati'

Donna pun ditemukan terbaring di sebelahnya dan ditutupi oleh banyak feses.

Kakak Donna yang meninggalkan keluarga itu pada usia 18 tahun, saat mengetahui kondisi tersebut dia kaget.

"Saya benar-benar terkejut dan kaget, jujur perlu waktu untuk memproses apa yang saya dengar," katanya.

Dr Kirsten Hope, ahli patologi forensik Home Office, mengatakan pada persidangan bahwa Donna masih hidup ketika lalat bertelur di tempat tidurnya.

Baca Juga: Bukan Kekasih, Pemuda Ini Viral karena Gandeng Patung Gabus jadi Pendamping Wisuda! Ada Kisah Pilu di Baliknya

Kemudian dia terinfeksi belatung dan mengambil alih tubuhnya, pada daerah yang terinfeksi.

"Saya akan mengatakan dalam pendapat profesional saya bahwa cedera seperti ini akan konsisten dengan kasus pengabaian."

"Tetapi saya belum pernah melihat hal seperti ini di sepanjang karier saya," tambahnya.

Kemudian, Geoffrey Birkett yang menjadi perwira forensik selama 25 tahun mengatakan kematian Donna karena kotoran manusia adalah terbesar yang pernah dilihatnya.

"Kami menangkap dan memperingatkan ayah Donna karena dicurigai dan diabaikan,"

Sebelumnya polisi dipanggil pada 19 Maret 2016, setelah panggilan paramedis menemukan tubuh Bettley yang tertutup lalat dan belatung.

Saat itu, dia sudah meninggal antara lima sampai delapan hari.

Bukti mengatakan bahwa tempat tidur Bettley hitam dengan jamur dan feses yang membusuk dan ditemukan memenuhi lantai dengan sekawanan belatung dan lalat.

Baca Juga: Sebelum Bercerai, Mantan Mertua Pernah Minta BTP Kembali Pada Veronica Tan, Ini Jawaban Ahok

Sejak kematian Bettley, ayah dan saudara perempuannya memilih tinggal di garasi, meskipun ada layanan sosial orang dewasa yang menyediakan properti.

Petugas kesehatan lingkungan Mark Grimes, di East Riding Council, mengatakan berhasil mendapatkan rumah di Driffield melalui kontak departemennya, setelah ayah Bettley mengatakan keluarga yang tersisa tinggal di dalam mobil.

Pekerja dewan berhasil mengamankan properti mereka, kemudian diketahui kalau ayah Bettley juga menderita kanker.

Menurut putusan medis, Donna meninggal karena sebab alami.

Berkaca dari Donna yang tewas karena belatung yang ada di tempat tidurnya, ada baiknya Moms mengetahui cara membersihkan tempat tidur secara alami. 

Melansir dari Thespruce, ada lo cara membersihkan kasur atau matras dengan mudah.

1. Lepaskan seprai

Lepaskan seprai dari kasur Moms dan masukkan ke mesin cuci.

2. Vakum kasur

Vakum bagian atas kasur Moms, samping, dan di bawah tempat tidur.

Sekarang angkat kasur dan vakum di antara kasur dan pegas kotak.

Baca Juga: Miliki Kelainan Langka, Seorang Bayi Terlahir dengan Tiga Kepala

3. Taburkan soda kue

Campurkan satu cangkir soda kue dengan beberapa tetes minyak esensial, lalu masukkan campuran tersebut ke dalam wadah.

Kocok soda kue dan tabur secara merata di seluruh kasur.

Biarkan soda kue di atas tempat tidur sampai Moms selesai mencuci seprai dan mengeringkannya.

Lalu, vakum soda kue dari kasur.

4. Menghilangkan noda

Bersihkan noda di kasur dengan campuran pasta soda kue, garam, dan air.

Gosok dan diamkan selama 30 menit. Bersihkan dengan kain bersih yang lembab.

Jadi, sebaiknya sarungkan kasur Moms dengan penutup kasur, ini akan melindungi kelembaban masuk ke kasur, yang akan membantu mencegah tumbuhnya jamur dan lumut.