Pernah Jadi Pemakai, Tessy Ungkap Tanda Orang Pakai Sabu, Tak Terlihat Ada Pada Nunung!

By Maharani Kusuma Daruwati, Jumat, 26 Juli 2019 | 16:30 WIB
Nunung dan Tessy (Instagram/ @kompastv, TRIBUNNEWS.COM/JEPRIMA)

Nakita.id - Penangkapan Nunung atas kasus narkoba yang menjeratnya cukup mengejutkan publik.

Banyak yang tak menyangka dengan apa yang dilakukan Nunung tersebut.

Termasuk juga rekan-rekan seprofesinya, Moms.

Pelawak senior Kabul Basuki alias Tessy mengaku sangat kaget dengan penangkapan rekan seprofesinya Tri Retno Prayudati alias Nunung dalam kasus narkoba.

Baca Juga: BERITA POPULER: Potret Cantik Istri Kedua Parto Patrio Bak Anak ABG hingga Denny Darko Sebut Nagita Slavina Pesugihannya Raffi Ahmad

Menurut Tessy, selama ini tak ada tanda-tanda Nunung menjadi pemakai narkoba, khususnya sabu.

"Kemarin itu saya bekerja satu bulan penuh sama Mbak Nunung di salah satu stasiun TV, acara sahur. Itu enggak ada tuh tanda-tanda, Mbak Nunung pakai (narkoba)," kata Tessy seperti dikutip Kompas.com dalam acara ROSI bertajuk "Drama Narkoba di Panggung Srimulat" di Kompas TV, Jumat (25/7/2019).

Sebagai mantan pemakai sabu, Tessy mengenali tanda-tanda seorang yang juga memakainya.

Tessy menjelaskan, selain bisa dilihat secara fisik, pemakai sabu juga mengalami susah tidur dan susah makan.

"Bisa kelihatan banget di sini (menunjuk tulang pipi) menonjol, di sini (menunjuk pelipis) cekung. Orang pakai sabu susah tidur, susah makan, itu yang saya alami," terang Tessy.

Untuk itu, Tessy mengaku kaget ketika pertama kali mengetahui kabar Nunung ditangkap karena konsumsi sabu.

Awalnya ia mendengar kabar tersebut dari YouTube.

"Setelah itu saya lihat di TV, ini benar atau enggak. Ini benar serius saya ngomong, kayaknya enggak mungkin," ujar pelawak Srimulat itu.

Tessy menegaskan, meskipun membuat pemakai susah tidur dan susah makan, lantas hal itu tidak membuat mereka menjadi lebih kurus.

Baca Juga: Ikut Senang Ibunya Menikah Lagi, Begini Penampilan Anak Tommy Kurniawan di Pernikahan Tania Nadira

Narkoba jelas bukan untuk membuat kurus.

Pelawak Srimulat itu pun mengatakan, banyak orang salah kaprah dengan alasan memakai narkoba.

Misalnya, narkoba dipakai orang untuk menguruskan badan hingga menambah stamina.

"Itu (narkoba bikin kurus) omong kosong, nonsense, enggak bener," kata Tessy.

Sebagai mantan pemakai, Tessy juga tidak membenarkan alasan Nunung memakai narkoba untuk meningkatkan stamina saat bekerja.

Nyatanya, narkoba tidak memberikan dampak demikian.

Menurutnya, Nunung sebenarnya belum mengerti betul tentang sabu yang dikonsumsinya.

"Mungkin banyak orang ngomong Mbak Nunung kegemukan, pakailah itu sabu, bisa ngurusin, bisa mengembalikan stamina. Itu enggak benar, enggak benar sama sekali!" tegas Tessy.

Baca Juga: Hadiri Pernikahan Mantan Istri Tommy Kurniawan, Ayu Ting Ting Berdoa Bisa Gantian Diampingi di Pernikahannya

Hal senada dikatakan, pelawak Christian Barata Nugroho atau Polo yang ditangkap dalam kasus narkoba sekitar tahun 2000.

Menurut dia, sindikat pengedar ibaratnya memiliki tim marketing yang menawarkan barang haram tersebut dapat membuat badan kurus hingga meningkatkan stamina.

"Diopinikan bahwa sabu, ekstasi, dan lainnya salah satunya bisa buat kurus badan, stamina, membuat orang semakin pede. Padahal sebagai pelaku sendiri, saya tidak dapatkan itu. Jadi lebih ke sekedar tren, euforia," kata Polo.

Baca Juga: Sah Setelah Ijab Kabul dengan Bahasa Arab, Mantan Istri Tommy Kurniawan Tampil Cantik dengan Siger Sunda

 Artikel ini sudah pernah tayang di Kompas.com dengan judul Tessy Ungkap Tanda-tanda Orang Pakai Sabu, Tak Lihat Ada di Nunung