Menjadi "Bodoh" karena Sangat Mencintai Gisel, Gading Marten Tak Pernah Ceritakan Masalah Rumah Tangganya:  "Gue Gak Pengin Sahabat Gue Membenci Istri Gue"

By Maharani Kusuma Daruwati, Kamis, 1 Agustus 2019 | 11:39 WIB
Gading Marten ungkap alasan tak menceritakan masalah rumah tangganya pada sahabat (Instagram/gadiiing)

Nakita.id - Pasangan selebriti Gading Marten dan Gisella Anastasia sempat menghebohkan publik akhir 2018 lalu.

Keputusan keduanya untuk bercerai pun langsung menjadi sorotan publik.

Pasalnya, pasangan ini tampak selalu harmonis dan tak pernah diterpa gosip miring.

Meski begitu, keduanya resmi bercerai pada Januari 2019 lalu.

Enam bulan sudah Gading dan Gisel sudah tak menjadi suami istri.

Baca Juga: BERITA POPULER: Kabar Bella Luna Setelah Pernikahan 1 Miliarnya Hanya Bertahan Seminggu hingga Raffi Ahmad Kebakaran Jenggot Lihat Mantan Terindah Nagita Slavina Tiba-tiba Datang dan Beri Pelukan Mesra

Sebelumnya diungkapkan di persidangan bahwa keduanya bercerai karena kerap adanya cekcok dalam rumah tangga mereka.

Namun keduanya sama-sama enggan mengungkapkan apa masalah sebenarnya yang membuat orangtua Gempita Nora Marten ini bercerai.

Bahkan, para sahabat Gading pun juga tak ada yang tahu apa pasal mereka bercerai.

Termasuk Andhika Pratama yang sudah bertahun-tahun bekerja sama dengannya.

Baca Juga: Modis Pakai Batik Tabrak Motif, Mayangsari Jadi Sorotan Saat Tenteng Tas Mewah Seharga Rp 951 Juta

Hal ini diungkapkan saat Gading menjadi bintang tamu di channel YouTube Ussy Andhika Official.

Dalam segmen "Teman Tidur", Gading pun mencurahkan isi hatinya mengenai perceraiannya.

Ussy pun kemudian mengungkap fakta bahwa Gading telah melakukan banyak hal untuk Gisel sejak masa pendekatan hingga akhirnya menikah.

Ibu empat anak ini mengatakan bahwa Gading sangat mencintai Gisel.

"Tapi waktu dulu, kan sama Gisel kita tahu ya zaman-zaman pendekatannya gimana. Pokoknya cinta bangetlah," ujar Ussy Sulistiawaty.

"Gading Marten tu kalau udah cinta, bet bet bet gitu," sambung Andhika Pratama.

Baca Juga: Baru Saja Menikah, Suami Brondong Siti Badriah Bagikan Kabar Duka:

"Emang bener, gue kalau suka sama cewek tu, beeet gitu. Pasti ketahuan, terlihat bodoh. Emang kan kalau jatuh cinta gitu, membuat kita bodoh," ucap Gading Marten.

Baca Juga: Gendong Anak di Mall, Kahiyang Ayu Tampil Jadi Sorotan Pakai Sepatu Mewah Harga Belasan Juta Rupiah

Ussy dan Andhika pun mengungkapkan bahwa Gading dulu sering meminta tolong pada mereka saat ingin memberi sesuatu pada Gisel.

Gading merupakan sosok lelaki yang totalitas bila sudah mencintai seorang perempuan.

"Ih, aku pernah beliin, kamu inget nggak yang aku disuruh sama kamu beliin tas LV buat Gisel," sahut Ussy.

"Nah, iya aku harus meminta bala bantuan teman-teman," kata Gading sambil malu-malu.

Hingga kemudian Ussy bertanya apakah dengan semua lika-liku perjuangan Gading mendapatkan Gisel itu, dirinya sempat berusaha mempertahankan hubungannya.

Baca Juga: Modis Pakai Batik Tabrak Motif, Mayangsari Jadi Sorotan Saat Tenteng Tas Mewah Seharga Rp 951 Juta

Ayah satu anak itu kemudian mengakui dirinya sudah berusaha untuk mempertahankannya.

Pasalnya semua itu jelas tak mudah bagi Gading, begitu juga untuk Gisel.

"Iya dong, pasti kan. Perceraian kan semua orang nggak ada yang pengin. Terus emang bener-bener nggak nyangka. Maksudnya kayak semua sahabat-sahabat gue, termasuk Dhika kan gak tahu (masalah perceraian) kan. Walau pun mungkin mereka menebak-nebak gitu," terang Gading.

Baca Juga: BERITA POPULER: Kabar Bella Luna Setelah Pernikahan 1 Miliarnya Hanya Bertahan Seminggu hingga Raffi Ahmad Kebakaran Jenggot Lihat Mantan Terindah Nagita Slavina Tiba-tiba Datang dan Beri Pelukan Mesra

Gading pun kemudian mengaku dirinya tak berani menceritakan hal itu karena ia sendiri masih tak pecaya hal itu terjadi. 

"Gue nggak berani ngomong. Soalnya gue sendiri kan nggak nyangka lo. 'Kok gue ngalamin ini ya'," tambahnya.

Baca Juga: Aduhai Cantik! Lihat Tampilan Terbaru Marshanda dengan Crop Top dan Rok Mini yang Seksi

Saking cintanya pada Gisel, Gading pun mengaku bahwa ia tak mau para sahabatnya membenci ibu dari anak semata wayangnya.

"Gue kenapa nggak cerita sama sahabat-sahabat gue, karena gue takutnya membentuk persepsi. Takutnya nanti sahabat gue jadi sebel sama si Gisel gitu kan," ungkap Gading.

Ia bahkan berandai bila balikan dengan Gisel dan sudah terlanjur menceritakan masalahnya pada para sahabat.

Dirinya takut para sahabatnya terlanjur menganggap ada hal-hal tak baik pada hubungan mereka. 

"Terus tahu-tahunya gue balikan. Terus begitu ketemu kan pasti dalam hatinya temen-temen kita kan 'Ish'. Pasti gitu kan," tambahnya.

Baca Juga: Bagikan Foto Jadul dengan Pose Ini, Zaskia Mecca: 'Kalau Dulu Dah Ada Instagram Gagal Jadi Selebgram Sih'

Ayah satu anak ini pun mengaku tak ingin Gisel dibenci para sahabatnya.

"Gue nggak pengin sahabat-sahabat gue membenci istri gue gitu. Gue jaga aja," akunya.

Meski begitu kini Gading mengaku sudah move on dalam arti mencoba memahami kondisinya yang telah menduda.

Baginya perpisahannya dengan Gisel memang sudah terjadi dan tak perlu disesali.

Gisel pun kini telah menjalin kasih dengan pebasket tampan Wijaya Saputra.

Baca Juga: Ulang Tahun Hari Ini, Lihat Foto Jadul Syahrini Pamer Rambut Blonde yang Cetar Banget!