Ngeri! Pakar Sebut Penyebab Gempa Banten Sama Seperti Gempa Aceh Tahun 2012, Ini Faktanya

By Diah Puspita Ningrum, Sabtu, 3 Agustus 2019 | 09:41 WIB
Riset Tunjukkan Adanya Potensi Gempa Besar di Pulau Jawa (naruedom/Thinkstock)

Nakita.id - Indonesia bagian Barat digegerkan dengan timbulnya gempa yang berpotensi tsunami.

Gempa mengguncang beberapa wilayah di Pulau Jawa, dari mulai Jakarta, Solo, bahkan Yogyakarta juga merasakan getaran tersebut.

Menurut BMKG, gempa sebesar 7,4 SR itu terjadi di wilayah Pulau Jawa pada Jumat (2/8/2019) sekitar pukul 19.09 WIB.

Baca Juga: Perseteruan Kian Runcing, Farhat Abbas Laporkan Hotman Paris Atas Dugaan Penyebaran Konten Pornografi

Melansir dari 'Kompas.com', meski sempat berpotensi, BMKG akhirnya resmi mencabut peringatan tsunami pasca-gempa yang berpusat di barat daya Sumatera Utara, Banten.

"Peringatan dini tsunami dinyatakan berakhir," demikian pernyataan yang disampaikan BMKG melalui berbagai siaran televisi.

"Saat ini kami masih terus memantau, sebetulnya diperkirakan kedatangan tsunami itu sekitar pukul 19.35 menit.

Baca Juga: Agung Hercules Meninggal, Arie Untung Menyesal Belum Minta Maaf pada Sang Pedangdut karena Hal Ini: 'Beliau Kurang Berkenan'