Susah Dipercaya, Perempuan Ini Utang Sampai Rp 55 Juta Saat Belanja Online dan Tak Sadar Beli Lapangan Basket, Ini yang Terjadi!

By Diah Puspita Ningrum, Sabtu, 10 Agustus 2019 | 14:42 WIB
Ilustrasi belanja online (Pexels/Negative Space)

Nakita.id - Sebuah kisah tidak biasa dialami oleh seorang perempuan yang punya gangguan tidur aneh.

Perempuan asal Inggris ini bahkan tidak sadar telah menghabiskan uangnya ketika sedang terlelap tidur.

Bahkan saking parahnya, ia menghabiskan uang 3.000 poundsterling atau sekitar Rp55 juta untuk belanja online.

Baca Juga: Seramnya Sel Tikus yang Dihuni Oleh Galih Ginanjar, Mantan Tahanan:

Kelly Knipes yang berusia 37 tahun secara rutin bangun di pagi hari dan menemukan kwitansi di emailnya untuk barang-barang yang ternyata tidak dia sadari telah dia beli.

Semua barang-barang ini dia beli secara online di malam hari dan saat ia tidur.

Seperti pada suatu hari, sebuah truk pengiriman muncul di luar rumahnya yang berisi ‘Unit Bola Basket di Rumah’ yang termasuk dengan jaring, tiang dan papan.

Ia membelinya di Ebay seharga 100 pounsterling atau sekitar Rp 1,8 juta dan tentu saja ia tidak sadar telah membelinya.

Baca Juga: Ditinggalkan Pengasuhnya Selama 30 Menit, Bayi 10 Bulan Ini Ditemukan Meninggal dalam Keadaan Tertelungkup

Dilansir dari 'Daily Mail', barang-barang yang telah ia beli termasuk ratusan permen Haribo, toples kue, kaleng cat, garam dan merica, rumah-rumahan, dua kulkas, meja dan buku-buku tentang mengajar padahal ia bukan seorang guru.

Barang-barang yang ia telah beli itu tidak bisa dikembalikan dan alhasil ia telah menghasilkan hutang sebesar Rp 55 juta.

Knipes yang berasal dari Basildon Essex dikenal sebagai orang yang menderita gangguan tidur sejak masih anak-anak.

Tetapi kondisinya semakin memburuk setelah kelahiran anak pertamanya, Henry, pada 2006.

Baca Juga: Ikuti Program Bayi Tabung Demi Ibu Mertua, Jennifer Jill Malah Tak Ingin Anaknya Mirip Ajun Perwira, Berharap Anak Cewek?

Dia menderita suatu kondisi yang disebut dengan parasomnia yang dipicu oleh sleep apnea.

Sleep apnea sendiri adalah gangguan tidur yang paling umum di Inggris, menurut NHS.

Ini terjadi ketika otot dan jaringan lunak di tenggorokan rileks, yang menghalangi saluran udara.

Kekurangan oksigen yang dihasilkan di otak menyebabkan penderita bangun secara teratur sepanjang malam.

Baca Juga: Alami Teror Tak Berkesudahan, Ruben Onsu Pilih Tinggalkan Rumah dan Mengungsi ke Tempat Ini

Gejala umum termasuk mendengkur keras, terengah-engah dan mendengus saat tidur.

“Saya telah membeli lapangan basket ukuran penuh dari Ebay dan ketika barang itu muncul di rumah saya keesokan harinya, saya menolaknya.

Saya pernah membuat banyak pemesanan di salah satu toko online dan ketika saya bangun, mereka mengirimi pemberitahuan bahwa barang-barang sudah siap untuk dikirim,” katanya.

Knipes juga berkata bahwa ia tidak bisa mengembalikan uang pembelian makanan dan ada banyak barang lainnya yang tidak bisa ia kembalikan.

“Aku menyimpan kaleng cat dan rumah-rumahan, anak-anakku melihatnya dan aku tidak bisa apa-apa karena tidak bisa dikembalikan,” katanya.

Baca Juga: Reino Barack Tak Doyan Makanan Pahit hingga Kaget Saat Cicipi Ikan Peda, Syahrini Bongkar Perjuangannya Belajar Masak:

Lebih lanjut, Knipes juga merasa kesal dengan dirinya sendiri karena ia menghabiskan banyak uang dan mulai meminjam uang karena perilaku anehnya ini.

Tiap malam, suaminya juga akan mengunci semua pintu dan menyembunyikan kunci darinya.

“Saya tidak akan diizinkan menelpon dan kami meletakkan kunci di lemari obat sehingga saya tidak bisa mendapatkannya.

Kami mengunci pintu depan dan kadang-kadang meletakkan kursi dorong di depan pintu sehingga saya tidak akan bisa membuka pintu dengan mudah.

Baca Juga: Raffi Ahmad Bongkar Luka Hatinya Saat Cekcok dengan Jessica Iskandar, karena Tebar Isu Main Belakang dengan Ayu Ting Ting?

Dia juga mengeluarkan telepon saya dari kamar dan orang tua saya menambahkan kunci rantai di pintu.

Tetapi saya masih bisa menemukan telepon saya dan akan menggunakan pintu belakang untuk keluar dari rumah,” katanya lagi.

Dia tidak mencari bantuan karena dia khawatir dokter akan mempertanyakan kemampuannya sebagai seorang ibu.

Tetapi setelah menikahi suaminya, Jamie, yang tuli, dan kelahiran putra mereka Joey dan Carson, kondisinya memburuk.

Baca Juga: Ikuti Program Bayi Tabung Demi Ibu Mertua, Jennifer Jill Malah Tak Ingin Anaknya Mirip Ajun Perwira, Berharap Anak Cewek?

“Itu mengerikan karena saya tidak tahu apa yang saya lakukan di malam hari, saya lelah secara fisik.

Saya juga tidak melakukan apa-apa dengan anak-anak karena saya selalu di rumah sakit karena tidak tidur di malam hari,” tambahnya.

Knipes juga berkata bahwa ia tidak merasa menjadi ibu ataupun istri.

Akhirnya ia berkonsultasi kepada dokter terhadap gangguan yang ia derita.

Baca Juga: Akan Hadiri Acara Premier di Surabaya, Zaskia Mecca Justru Terjebak di Lift Bersama Iqbaal Ramadhan dan Semua Pemain Filmnya, Ada yang Sampai Nangis!

Dokternya, Dr Samuel menyarankan uji coba perangkat tekanan saluran napas positif (CPAP) untuk menjaga jalan napas terbuka dan hasilnya luar biasa.

Dia sekarang memakai masker oksigen di malam hari yang membantu mengatur pernapasannya, dan mengendalikan kondisi tersebut.

“Ketika saya memiliki mesin CPAP, saya merasa beristirahat dan kembali berenergi untuk pertama kalinya setelah sekian lama.

Baca Juga: Siapa Bilang Menyusui Cuma Tugas Seorang Ibu? Dukungan Ayah Jadi Penentu Keberhasilan Menyusui Loh, Moms!

Itu benar-benar memberi saya hidup kembali.

Sejak mulai menggunakan mesin CPAP, saya tidak memiliki perilaku tidur yang abnormal, tidak berbelanja online di malam hari, sakit kepala saya sudah berhenti dan saya tidak depresi." tutupnya.

(Artikel ini sudah tayang di Wiken.ID dengan judul: Alami Gangguan Tidur Aneh, Wanita Ini Berhutang 55 Juta untuk Belanja Online yang Tak Ia Sadari, Sampai Beli Lapangan Basket! Ini Video Kisahnya)