Janin Jarang Menendang Saat Moms Tidur? Awas, Bisa Jadi Posisi Tidur Moms Sebabkan Risiko Ini!

By Bela Moneta, Senin, 12 Agustus 2019 | 16:30 WIB
Tendangan bayi ternyata pertanda baik! (Onlyyouqj)

Nakita.id - Saat kehamilan besar, tidak jarang Moms merasakan tendangan bayi dari dalam perut.

Tentu saja hal ini merupakan pengalaman emosional yang sangat berarti bagi Moms!

Ternyata tendangan yang dikeluarkan janin ini mampu membantu pembentukan  tulang bayi untuk tumbuh loh Moms!

Baca Juga: Insomnia Saat Masa Kehamilan Hati-hati Preeklamsia, Ini Tipsnya!

Sebenarnya janin mulai bergerak dalam kandungan pada usia 12 minggu, tetapi pada usia kehamilan ini Moms belum dapat merasakan apapun. 

Moms mulai merasakan tendangan janin pada saat usia kehamilan mencapai 16 hingga 20 minggu.

Menurut sebuah penelitian yang dipublikasi pada Journal of the Royal Society Interface dituliskan bahwa kekuatan tendangan janin meningkat secara signifikan antara 20 hingga 30 minggu kehamilan.

Tendangan paling kuat terjadi pada tahap pertengahan perkembangan janin.