Tangis Koko Ardiansyah Pecah, Ceritakan Mimipinya Jadi Paskibraka Hancur karena Diduga 'Diserobot' Anak Pejabat

By Salmaa Awwaabiin, Kamis, 15 Agustus 2019 | 13:21 WIB
Kesedihan yang terpacar dari wajah Koko (facebook/yunirusmini)

Nakita.id - Moms, kisah memilukan kembali terjadi.

Kali ini menimpa seorang siswa SMA yang berasal dari Labuhanbatu, Sumatera Utara.

Koko Ardianysah, murid SMK Negeri 2 Rantau harus menelan pil pahit dengan kenyataan yang ia terima.

Baca Juga: Beredar Foto Lawas Ahmad Dhani Peluk Mesra Maia Estianty, Warganet Samakan dengan El Rumi dan Marsha Aruan

Mimpi Koko menjadi anggota paskibra harus terhenti lantaran posisinya sudah tergantikan dengan yang lain.

Kisah pilu Koko yang gagal menjadi paskibra ini tersebar luas di sosial media.

Dalam sebuah video, Koko dengan menahan air mata menceritakan kesedihannya tak bisa lagi mengikuti paskibra.

Melihat video di Facebook Yuni Rusmini, Koko menceritakan perjuangannya sebelum terpilih menjadi anggota paskibra.

Baca Juga: Hindari Masalah Tumbuh Kembang Bayi Baru Lahir dengan Rajin Melakukan Kontrol Ke Dokter

"Mulai pertama sampai akhir fisik terus. Tahap terakhir terus pengumuman ke sekolah. Nama saya ada di nomor 29," tuturnya.

Ia pun sempat bergembira saat ia dipanggil untuk mengikuti pengukuran baju dan sepatu yang menandakan mimpinya tinggal selangkah lagi.