Tengah Berjuang Demi Kesembuhan Anaknya yang Mengidap Sindrom Williams, Dede Sunandar: 'Kita Harus Jalani, Terima'

By Poetri Hanzani, Kamis, 15 Agustus 2019 | 12:27 WIB
Dede Sunandar bersama istri dan kedua putranya (Instagram/karenhertatum22)

Nakita.id - Komedian Dede Sunandar mungkin sudah tak asing lagi di dunia hiburan Tanah Air.

Belum lama ini, Dede menceritakan kabar terkait anak keduanya, Ladzan Syafiq Sunandar yang mengidap penyakit langka, Williams Syndrome (WS) atau sindrom Williams.

Melansir dari Nakita.id via Webmd, sindrom Williams adalah kelainan genetik langka yang menyebabkan berbagai gejala dan masalah belajar.

Anak-anak dengan sindrom ini dapat memiliki masalah dengan jantung, pembuluh darah, ginjal, dan organ tubuh lainnya.

Baca Juga: Berjuang Untuk Kesembuhan Anaknya, Dede Sunandar Relakan Organ Tubuhnya Dijual Untuk Biaya Pengobatan

Selain itu, ada keunikan pada wajah pengidap sindrom Williams, seperti hidung, mulut, dan fitur wajah.

Namun, anak dengan sindrom Williams jika ditangani dengan perawatan yang tepat, mereka bisa tetap sehat dan berprestasi di sekolah kok Moms.

Saat ini, Dede Sunandar pun tengah berjuang demi kesembuhan anak keduanya Moms.

 

Mengutip Kompas.com, Dede menceritakan, anaknya pertama kali diketahui memiliki sindrom Williams saat berusia 3 bulan.

"Ketahuannya dari 3 bulan, sekarang (usia anak) 1 tahun 4 bulan," kata Dede.

Dede menuturkan, sindrom Williams yang diderita anak keduanya menyebabkan masalah pada jantung hingga lambungnya.

Kini, anak kedua Dede masih rutin berobat jalan di rumah sakit.Meski demikian, Dede menjelaskan jika sang anak tak terlihat seperti sedang sakit.

Baca Juga: Tasya Kamila Sempat Berjuang Melahirkan dengan Induksi hingga Makan Waktu 3 Hari! Ini Alasan Proses Induksi Bisa Gagal

Dede menambahkan, anak dengan sindrom Williams biasanya memiliki bentuk wajah yang berbeda, seperti di bagian mata, rahang, hingga rambut.

"Anak saya enggak kelihatan teralalu sakit. Bedanya di gigi dan pertumbuhannya doang," ujar Dede.

Tak lantas tinggal diam, Dede dan istri juga turut bergabung dengan komunitas orangtua yang memiliki anak dengan sindrom Williams.

Bahkan, Dede pun pernah ditawari membawa anaknya berobat ke Amerika.

Namun, ia tetap mengusahakan sang anak dirawat di Indonesia.

Walau begitu, Dede tak mau putus asa Moms.

Ia mengaku ikhlas dan menerima pemberian Tuhan kepada anaknya.

Dede mengungkapkan, bahwa ia dan sang istri akan terus berusaha agar anaknya bisa tetap tumbuh dengan baik.

"Dibilang cobaan berat ya kita harus jalani, terima. Dulu kita cleaning service berat juga mungkin, sekarang jadi artis alhamdulillah," ucapnya.

Yuk Moms, kita doakan agar anak kedua Dede Sunandar dan sang istri lekas diberi kesembuhan.

Baca Juga: Makan Enak dan Belanja Seru Tanpa Takut Kantong Jebol, Dapatkan Diskon Besar Lewat Aplikasi Ini, Moms!