Alami Bau Mulut dan Bau Badan Saat Hamil? Ternyata Ini Alasannya

By Bela Moneta, Jumat, 16 Agustus 2019 | 12:41 WIB
Bau mulut saat hamil bisa menyebabkan kelahiran bayi prematur (Nensuria)

Nakita.id - Saat masa kehamilan, tidak hanya mood dan pola makan Moms saja yang berubah.

Banyak hal lain dalam tubuh Moms yang ikut mengalami perubahan karena gejolak hormon pada masa kehamilan.

Hal ini termasuk bau tubuh Moms.

Menurut ahli, perubahan bau badan Moms terjadi karena metabolisme Moms yang meningkat menyebabkan pasokan darah banyak berkumpul pada bagian ketiak.

Tidak hanya bau tubuh Moms, ternyata perubahan hormon juga bisa mempengaruhi bau pada mulut Moms.

Baca Juga: Dikenal Sebagai Cairan Elektrolik, Ini Manfaat Lain Air Kelapa Moms!

Mengutip dari Parents inilah yang menyebabkan Moms mengalami kedua hal tersebut.

1. Bau Badan

Berkumpulnya darah pada bagian ketiak menyebabkan keringat akan muncul lebih banyak di bagian tersebut.

Tempat yang lembab tentu saja membuat bau yang keluar menjadi tidak menyenangkan.

Beberapa hal yang bisa Moms lakukan adalah;

Pertama, mandi setidaknya dua kali sehari dengan menggunakan sabun anti bakteri.

Sabun jenis ini mampu membunuh bakteri penyebab bau tubuh, gunakan handuk bersih yang tidak lembab untuk mengeringkan tubuh.

Baca Juga: Agar Moms Tak Melahirkan Bayi Melintang, Perhatikan Penyebab hingga Dampak Janin Berposisi Melintang Ini

Kedua, gunakan bedak talcum atau deodorant untuk menahan bau tubuh.

Ketiga, minum air secara rutin untuk mengeluarkan toksin di dalam tubuh.

Keempat, menggunakan sampo secara teratur. Moms juga bisa semprotkan parfum ke sisir yang bersih sebelum digunakan.

2. Bau mulut

Bau mulut merupakan sebuah tanda bahwa Moms mengalami permasalahan pada gusi.

Hati-hati Moms, karena hal ini juag berkaitan kepada kelahiran prematur.

Hal ini terjadi karena progesteron mengubah sofagus dan lambung sehingga menyebabkan cairan lambung berbau busuk naik.

Cara mudah untuk mengatasi hal ini adalah;

Baca Juga: Beberapa Hal Ini dapat Meningkatkan Risiko Terjadinya Kehamilan Ektopik, Waspadai!

Pertama, membersihkan gigi dan lidah secara teratur. Moms juga harus membersihkan sisa makanan pada sela gigi karena hal ini dapat menimbun bakteri.

Kedua, tidak mengonsumsi makanan yang memicu bau mulut seperti kopi teh,kopi , sebagian rempah-rempah dan beberapa jenis daging.

Ketiga, mengonsumsi makanan kaya akan kalsium untuk menjaga gigi tetap kuat. Kerusakan pada gigi bisa menyebabkan bau mulut.

Keempat, pastikan minum air dengan cukup untuk menghilangkan bakteri dalam mulut.

Kebersihan mulut perlu dijaga Moms karena dapat membuat resiko kelahiran berat badan rendah makin besar pada bayi!