Kehilangan Tangannya Sejak Usia 13 Tahun, Pria Ini Dijuluki 'Ayah Terkuat' karena Bisa Urus Bayi dengan Kakinya, Ini Kisahnya!

By Rachel Anastasia Agustina, Senin, 19 Agustus 2019 | 17:17 WIB
Ilustrasi ayah mengurus bayinya. (Freepik)

Nakita.id - Menjadi single parent tentunya bukan sesuatu hal yang mudah, banyak tantangan yang harus dihadapi.

Apa lagi jika kita punya keterbatasan tertentu seperti keterbatasan fisik, akan ada tantangan tersendiri.

Seperti seorang ayah asal Thailand ini.

Baca Juga: Hidup Penuh Keterbatasan di Rumah Kayu 4x6 Meter, Ibunda Wisko Menangis Terharu Anaknya Jadi Paskibraka di Istana Negara

Kecelakaan yang telah merenggut kedua tangannya sejak usia 13 tahun tidak membuatnya putus asa.

Kenyataan itu tidak membuat dirinya patah semangat dalam menjalani hidup.

Melansir dari Xianhua News, kisah Liaoning Tieling Changtu membuat orang-orang disekitarnya menjulukinya sebagai ayah terkuat.

Baca Juga: Penuh Haru! Ini Potret Perjuangan Anak Dewi Yull Mengukir Banyak Prestasi di Tengah Keterbatasan

Dengan keterbatasan seperti itu ia harus memasak, mencuci, bahkan menjaga bayinya sendiri.

Wang menggendong bayinya yang berumur 9 bulan.

Semangatnya membuat dia bisa merawat diri sendiri dan juga seorang bayi yang baru berusia 9 bulan.

Wang Gang yang kini berusia 33 tahun adalah pria yang hidup seorang diri tanpa kedua lengan.

Dia mengatakan, "Istri saya tidak ada di rumah, jadi saya harus bisa mengurus anak saya."

"Nak, ayah hanya memiliki punggung, tanpa lengan jadi kamu harus patuh saat digendong," kata Wang pada anaknya sambil menggosok handuk dengan kakinya.

Baca Juga: Induksi Laktasi Bisa Wujudkan Keinginan Ibu Adopsi untuk Menyusui Si Kecil Secara Langsung, Begini Caranya

Untuk melakukan semua aktivitas, Wang hanya bisa mengandalkan kedua kakinya saja.

Jadi dengan kedua kaki tersebut, Wang melakukan berbagai kegiatan bekerja hingga merawat putranya.

Tetangga ada yang bercerita bahwa ia melihat Wang yang mengangkat panci dengan kakinya.

Baca Juga: Minta Putarkan Lagu yang Sering Didengar Sang Ayah, Gempita Diduga Beri 'Kode' untuk Gisella Anastasia Dan Gading Marten Bisa Rujuk?

Bahkan Wang juga memegang sendok dan mencuci semua peralatan dapur dengan kaki saja.

Wang juga memandikan, mengeringkan tubuh anaknya dengan kaki, dan anaknya tidak terlihat rewel.

Cara Wang menggendong bayinya.

Mandi dan mencuci bukan apa-apa bagi Wang yang terlihat rumit adalah dia bisa mengenakan pakaian untuk anaknya.

"Putranya mengangkat tangan, meletakkannya ke lengan baju, dan memerintahkan anaknya duduk, anaknya benar-benar paruh dan kemudian anak itu mulai mengangkat tangan baru Wang mengenakan pakaian itu pada anaknya," kesaksian tetangganya.

Baca Juga: Terlahir dengan Sayatan Panjang di Wajah Setelah Operasi Sesar, Bayi Ini Disebut Sang Ibu Terluka Akibat Pisau Bedah yang Digunakan Dokter!

Meski pun menjalani hidup seperti ini tidak mudah, Wang bertahan dengan latihan mengandalkan kedua kakinya untuk menggantikan tangan.

Hal inilah yang membuatnya hidup sebagai ayah tersulit.

Wang sempat mencari pekerjaan akan tetapi ia sering melakukan kesalahan sehingga ia tidak diterima.

Akhirnya Wang terbiasa hidup sendiri tanpa meminta bantuan kepada orang lain.