Nakita.id - Pasangan Mayangsari dan Bambang Trihatmodjo nampaknya selalu jadi perbincangan.
Tudingan dan cap pelakor yang melekat pada Mayangsari seolah tak pernah lepas dari benak publik.
Pernikahannya pun memang tak pernah sepi dari sorotan publik.
Pasalnya, rumah tangga keduanya tetap awet dan harmonis meski kerap diterpa isu miring soal Mayangsari yang dulunya disebut sebagai orang ketiga.
Namun, pernikahan Mayangsari dan Bambang Trihatmodjo memang sudah sah di hadapan agama dan hukum.
Bahkan keduanya mencatatkan pernikahan di KUA Kebayoran Lama.
Meski bergelimang segunung harta, Bambang Trihatmodjo ternyata hanya berikan mas kawin segini kepada istri tercinta seperti diwartakan NOVA.id pada Selasa, 12 Juli 2011 silam.
"Mas kawinnya seperangkat alat sholat dan al-quran beserta uang sebesar Rp. 11.072.011, tunai," ujar Zamroni, penghulu sekaligus Kepala KUA Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, kepada NOVA.id kala itu.
Pernikahan tersebut, hadir kedua orangtua Mayang, Soegito Purbocarito dan Larasatun.
Baca Juga: Mudah dan Murah, #5MenitAja Buat Kulit Jadi Putih dan Glowing, Cukup Pakai Kopi dan Susu!
"Orangtua hadir dan yang jadi wali adalah ayahnya Mayang, Soegito Purbocarito," katanya.