Sebelum Punya Ide Bunuh dan Bakar Pupung Sadili, Aulia Kesuma Juga Sempat Santet Suami Agar Bisa Kuasai Harta

By Cynthia Paramitha Trisnanda, Kamis, 29 Agustus 2019 | 13:02 WIB
AK, istri dan pelaku pembunuhan suaminya sendiri yang jadasnya dibakar di dalam mobil di Cidahu, Sukabumi, Minggu (25/8/2019). (Kolase Facebook Aulia Kesuma dan Kompas)

Tak sampai di situ, untuk membunuh anak tirinya, rupanya Aulia Kesuma melibatkan sang keponakan yang berinisal K.

K bertugas untuk mencekoki minuman keras pada anak tiri Aulia yang selanjutnya akan dibekap.

Benar saja, setelah K mencekoki minuman keras pada saudara tirinya, ia pun langsung membekap hingga meninggal dunia.

Baca Juga: BERITA POPULER : Kekasih Korban Pembunuhan Keji Ibu Tiri Ceritakan Momen Terakhir Bersama Pacar hingga Jamal Mirdad dan Lydia Kandou Sempat Ada Sinyal Rujuk

"Tersangka A dan S ini memberikan racun kepada korban (Pupung) di minunan dengan harapan langsung meninggal. Setelah dia lemas dicek enggak gerak," ujar Argo.

Kejadian pembunuhan tersebut berlangsung di rumah korban, di daerah Lebak Bulus, Jakarta.

Setelah keduanya tak lagi bernapas, kedua pembunuh bayaran ini pun lantas membawa jasad menuju pom bensin.

Di pom bensin, mereka menyerahkan jasad suami dan anak tiri ke Aulia Kesuma untuk selanjutnya dibakar agar menghilangkan jejak.

Baca Juga: Dibunuh dan Dibakar Ibu Tiri di Sukabumi, Unggahan Terakhir Adi Pradana Gunakan Pakaian Serba Hitam Buat Warganet Sedih: 'Elu Orangnya Baik'

Benar saja, tak jauh dari lokasi pom bensin, dua jasad yang telah meninggal itu dibakar dalam sebuah mobil.

Untuk melancarkan aksinya, Aulia Kesuma meminta bantuan jasa pembunuh bayaran dengan tarif Rp500 juta.

Sebelum akhirnya misi melumpuhkan suaminya ini berakhir di penjara, Aulia juga sempat mencoba cara lain agar harta suaminya jatuh ke tangannya.