Khawatir Anak Menjadi Koban Bullying, Seperti Ini Cara Melindunginya

By Ayu, Kamis, 5 September 2019 | 11:00 WIB
Ilustrasi bullying ()

Nakita.id – Moms, pasti pernah mendengar dan melihat berita tentang beberapa anak yang menjadi korban bullying.

Berita ini memang sangat mengkhawatirkan, apalagi jika Moms mempunyai anak yang sudah sekolah, kita tidak bisa memantau kegiatannya selama di sekolah.

Baca Juga: Anak Jadi Pelaku Bullying? Disiplinkan Anak Dengan Cara Berikut

Nah, cara apa saja yang perlu diajarkan orang tua untuk anak, agar anak bisa menghindar dari bullying?

Dilansir dari psychologytoday.com, berikut cara menjaga agar Si Kecil terhindar dari tindakan bullying.

1. Komunikasi

Moms harus bisa berkomunikasi dengan anak tentang bullying dan bertanya bagaimana  hubungan dengan teman sebayanya.