Kekayaannya Dipertanyakan Oleh Boy William, Barbie Kumalasari Ngaku Punya Banyak Anak Buah Tapi Beli Bulu Mata Seharga Rp5 Ribu

By Riska Yulyana Damayanti, Kamis, 5 September 2019 | 12:40 WIB
Boy William mempertanyakan kekayaan Barbie Kumalasari (Kolase Instagram @boywilliam17, Grid.ID/Annisa Dienfitri Awalia)

Apakah Barbie Kumalasari benar-benar kaya?

Boy William sempat menanyakan hal itu di akun YouTubenya yang tayang beberapa waktu lalu.

"Jujur ya, elo nggak bakal boong kan, are you really bad rich? Apakah elu sekaya itu?" Tanya Boy William yang ingin memastikan kekayaan Kumalasari.

Baca Juga: Hotman Paris Bongkar Fakta di Balik Kemurkaan Elza Syarief yang Berani Ancam Nikita Mirzani, Warganet Ikut Geregetan!

"Menurut gue, di Indonesia ini ketika kita bilang kaya orang nggak percaya, tapi kita harus terus-terusan, dan gue kan orangnya, gini loh,  gue suka barang mahal tapi nggak every day pake barang mahal gitu," jawab Kumalasari panjang lebar.

Kumalasari juga mengaku jika beberapa barangnya seperti alat make up tak memiliki harga yang mahal bahkan ada yang di bawah Rp10 ribu.

Baca Juga: Baru Pacaran, Evelin Buat Penonton Heboh hingga Teriak Histeris Saat Lakukan Ini pada Roy Kiyoshi