Memakai Celana Cingkrang, Seorang Gadis Dikucilkan hingga Dikeluarkan dari Kelas

By Riska Yulyana Damayanti, Jumat, 6 September 2019 | 13:55 WIB
Ilustrasi, nekat gunakan pakaian yang perlihatkan bagaian tubuhnya ini, seorang siswa akhirnya dikeluarkan dari kelas (Pixabay.com/ zhishusang)

Nakita.id - Seorang siswa memang sepantasnya mengikuti aturan sekolah, ya Moms.

Terlebih lagi soal seragam, pastinya sekolah memberikan aturan yang menuruh siswanya untuk berpakaian sesuai aturan.

Tidak dengan gadis ini, seorang siswa kelas 11 harus dikeluarkan dari kelas karena menggunakan pakaian yang tak sesuai.

Baca Juga: Cuaca Panas Kemarau Panjang Bikin Si Kecil Rentan Terkena Penyakit, Orangtua Wajib Waspada

Pada hari Selasa (3/9/2019), seorang gadis SMA Kelas 11 masuk ke kelas Akademi George Spencer di Nottinghamshire, Inggris, mengenakan celana M&S - fashion dengan mode kekinian ternama  dengan model cingkrang.

Dia kemudian dipaksa meninggalkan kelas dan dikucilkan.

Sementara gadis itu mengenakan celana tanpa masalah tahun lalu, sekolah Stapleford telah memperbarui kebijakan terkait seragamnya.

Ayah siswa itu mengatakan kepada BBC, "Saya pikir celana anak saya hanya sedikit lebih pendek di atas sepatu."

Baca Juga: Banyak Bergaul Bentuk Sikap Baik dan Rasa Hormat Si Kecil, Yuk Dicoba Moms!