Apakah Mata Si Kecil Berair? Simak Penyebab dan Cara Mencegahnya, Moms

By Puput, Selasa, 10 September 2019 | 14:53 WIB
Ilustrasi cara merawat kulit bayi (Freepik/phduet)

Penyumbatan saluran air mata menyebabkan air mata menumpuk di mata.

Bayi mungkin memiliki saluran air mata yang tersumbat saat lahir, karena tidak sepenuhnya terbuka atau lubangnya sangat sempit.

Kondisi ini akan membaik dengan sendirinya pada sekitar 90% bayi pada saat mereka mencapai satu tahun.

Saluran air mata yang tersumbat juga dapat terjadi karena polip hidung atau trauma pada mata Si Kecil.

Pilek biasa

Pilek biasa juga dapat menyebabkan mata berair loh, Moms.

Baca Juga: Akui Sempat Kaget Saat Ditanya Anaknya, Begini Cara Marshanda Beri Penjelasan Pada Sang Putri Tentang Beda Status 'Mama' dan 'Ibu'

Bayi lebih rentan terhadap flu biasa daripada orang dewasa, karena mereka belum memiliki kekebalan dan sering menyentuh hidung, mulut, dan yang mengarah ke penyebaran kuman.

Masih bersumber dari flohealth, ada beberapa cara untuk mencegah mata berair pada bayi sebagai berikut:

1. Pertahankan kebersihan dengan baik

Jaga kebersihan tangan dan mainan si kecil.

Siapa pun yang terkena flu atau pilek tidak boleh mendekati si kecil sampai ia sembuh atau  mereka harus mencuci tangan dengan terlebih dahulu sebelum menyentuh si kecil.

2. Periksa penyumbatan saluran air mata

 Bayi yang baru lahir mungkin dilahirkan dengan saluran air mata yang tersumbat.

Jika Moms melihat mata bayi berair secara terus-menerus, kunjungi dokter untuk menghilangkan penyumbatan saluran air mata.