Kecelakaan Tol Cipularang di KM yang Sama Terulang Kembali Seolah Membenarkan Perkataan Mbak You: 'Di Bulan Suro Itu Sangat Hati-hati, Terutama Di Jalan Raya'

By Cecilia Ardisty, Selasa, 10 September 2019 | 17:39 WIB
Kolase Mbak You dan Kecelakaan Tol Cipularang (instagram.com/mbakyou17/ & Tribun Jabar)

Belum diketahui penyebab pasti terjadi kecelakaan tersebut.

Dikabarkan kejadian itu terjadi di Kilometer 92+100 arah Jakarta. Kendaraan Wing Boks terbalik.

Kendaraan Truk kontainer itu terbakar. Kini masih dalam penanganan petugas di bahu jalan itu.

Kejadian ini mengingatkan kembali pernyataan yang pernah diungkap oleh paranormal Mbak You bahwa ada kaitannya antara kecelakaan tol Cipularang dengan bulan Suro.

Baca Juga: Demi Menjadi Anak Pemberani, Jangan Biarkan Anak Tidak Menghadapi Masalah dan Kegagalannya

Melalui Instagramnya, Mbak You mengaitkan kecelakaan maut tol Cipularang yang terjadi pada 2 September itu dengan bulan Suro.

Bulan Suro sendiri, jatuh pada Minggu (1/9/2019), tepat sehari sebelum kecelakaan terjadi.

Mbak You mengaku, ia memang sudah berkali-kali merasakan kejadian tak enak sepanjang jalan tol tersebut.