Pantas Jadi Wanita Rp4 Miliar, Barbie Kumalasari Ngaku Pemasukannya Bejibun, Mungkin Bisa Traktir Makan Satu Kampung

By Riska Yulyana Damayanti, Kamis, 19 September 2019 | 09:16 WIB
Pemasukan Barbie Kumalasari (Instagram/barbiekumalasari)

Nakita.id - Barbie Kumalasari sempat mengaku jika harga perawatannya bisa capai Rp4 miliar.

"Yang kita tau, bahwa biaya perawatan Barbie sampai Rp 4 miliar? Bener gak sampai Rp 4 miliar?" tanya pewawancara di akun YouTube Esge Entertainment.

"Iya, malahan di atas 4 miliar," ungkap Barbie Kumalasari.

Baca Juga: Tampar Farhat dengan Nominal Belanja hingga Ribuan Euro, Lihat Mewahnya Ruangan VIP yang Digunakan Nikita Mirzani Saat Beli Baju

Perawatan itu mencangkup, stem cell seharga Rp200 juta, infus kromosom seharga Rp17 juta dan ia mengaku telah melakukannya sebanyak 65 kali dan masih banyak lagi.

Sebenarnya, berapa penghasilan Barbie Kumalasari hingga ia bisa menghidupi segala kebutuhan mahalnya?

Dalam acara "Q&A" MetroTV, Barbie Kumalasari ungkap berbagai pemasukannya, mulai dari endorsement hingga honor jadi pengacara.

Baca Juga: Nikita Mirzani Damprat Farhat Abbas Setelah Unggah Banyak Tas 'Bermerek', Warganet Sebut Farhat Ngibul karena Ini

Dalam acara tersebut ada beberapa panelis yang akan memberikan pertanyaan atau tanggapan terhadap Kumalasari.

Seorang penulis, Maman Suherman (Kang Maman) memberikan tanggapan soal mata pencaharian Barbie Kumalasari.

"Banyakan rejeki di mana, jadi pengacara atau jadi Barbie?" Tanya Kang Maman pada Kumalasari.

Belum menjawab hal itu, Kumalasari menjelaskan jika tak semua artis menjadi pengacara begitu sebaliknya, namun ia bisa menjadi keduanya.

Selain menjadi pengacara, Kumalasari mengaku memiliki law firm dan event organizer loh.

Baca Juga: Sudah Beristri, Reino Barack Jadi Bahan 'Rebutan' 2 Wanita Cantik Ini hingga Badannya Ditarik-tarik

"Aku tetap berjalan (meskipun dibully), dengan aku punya law firm sendiri, aku punya EO sendiri," ungkap Kumalasari.

Lebih lanjut, Kumalasari ngaku jika bully-an yang ia terima tak memengaruhi kariernya.

"Ketika kamu menjadi Barbie sendiri, followers mu bertambah berapa banyak?" tanya Kang Maman lagi.

Baca Juga: Rela Lakukan Hal Ini di Pagi Buta Demi Betrand Peto, Sarwendah Banjir Pujian dari Warganet hingga Selebriti

"Aku (followers-nya) masih 500 ribu lebih gitu," jawab Kumalasari.

"Sudah jadi uang, (followers) 500 ribu itu," tanya Kang Maman.

"Oh udah banyak endorsenya, endorse aku mahal loh, ratusan juta," ujar Kumalasari.

Sontak para panelis bersorak kaget dengan pengakuan Barbie Kumalasari itu.

Setelahlah, seorang sutradara yang juga menjadi panelis, John de Rantau bertanya, apakah honor pengacara Kumalasari juga besar hingga ratusan juta.

Baca Juga: Sempat Ribut Besar Sampai Tega Bongkar ‘Borok’ Anaknya, Kini Ibu Barbie Kumalasari Mengaku Telah Memaafkan Putrinya: “Ambil Hikmahnya Aja”

"Aku megang company biasanya, kalo company kita ada retainer dan itu bayarannya bulanan," ujar Kumalasari.

"Itu bayaranya ratusan juta juga?" Tanya John de Rantau.

"Iya lah (ratusan juta), jadi nggak suah cape-cape aku panas-panasan promo di TV, kalo megang company udah cukup alhamdulilah si (pemasukannya)," ujar Kumalasari.

Benarkah, Kumalasari memiliki pemasukan yang super banyak?