5 Manfaat Bermain di Luar untuk Si Kecil, Mulai dari Meningkatkan Keterampilan Sensorik hingga Mendewasakan Emosi

By Nita Febriani, Sabtu, 28 September 2019 | 15:13 WIB
Mainan aman dari kuman, Si Kecil bebas bermain gembira (mitubabycare.com)

Nakita.id - Maraknya penggunaan gadget oleh anak-anak membuat waktu bermain di luar semakin jarang digunakan.

Padahal di masa anak-anak, aktivitas di luar ruangan merupakan kesempatan yang bagus untuk perkembangan otak Si Kecil.

Sebuah penelitian dari Harvard Medical School menyarankan anak-anak usia 1-3 tahun untuk beraktvitas di luar ruangan selama setidaknya satu jam setiap hari.

Melalui aktivitas di luar ruangan Si Kecil akan belajar berinteraksi dengan alam dan mengeksplor lebih banyak hal yang jarang mereka temui di rumah.

Berikut ini 5 manfaat bermain di luar untuk Si Kecil:

1. Meningkatkan keterampilan sensorik

Sebuah studi menunjukkan Si Kecil yang bermain di luar secara teratur memiliki jarak pandang yang lebih baik daripada anak-anak yang selalu berada di dalam ruangan.

Indera penglihatan Si Kecil akan terstimulasi saat melihat binatang yang belum pernah mereka lihat sebelumnya.

Indera penciuman dan sentuhan dapat terstimulasi saat berhenti di hamparan bunga-bunga harum atau menyentakkan kaki di genangan air.

Bahkan ketika Si Kecil mencoba memakan buah kersen yang biasa tumbuh di halaman, itu akan menstimulasi indera pengecapnya.

Saat anak mendapat stimulasi sentuhan, ada bahaya kuman mengancam. Moms perlu waspada dan mencegah kuman masuk ke dalam mulut dengan Mitu Baby Antiseptic Wipes.

Sedia selalu Mitu Baby Antiseptic Wipes untuk menjauhkan Si Kecil dari kuman
2. Meningkatkan perkembangan kognitif dan emosional.

Bermain di luar bersama anak-anak seusianya membantu Si Kecil belajar bergiliran, berbagi, dan mengembangkan keterampilan perilaku positif lainnya.

Sementara bermain, interaksi ini juga membantu Si Kecil meningkatkan keterampilan komunikasi, kerja sama, dan organisasi.

Selain itu, udara segar saat bermain juga dapat mengurangi tingkat stres.

3. Meningkatkan kepekaan

Anak-anak yang sering bermain di luar rumah cenderung memiliki rasa keingintahuan yang besar dan inisiatif yang tinggi.

Berbeda dengan anak-anak yang menghabiskan sebagian besar waktu mereka di dalam ruangan dengan sedikit aktivitas.

4. Merasa bahagia

Cahaya matahari di luar ruangan akan merangsang kelenjar pineal otak. Bagian ini sangat mempengaruhi peningkatan suasana hati dan kebahagiaan.

Anak-anak yang kerap bermain di luar lebih cenderung tumbuh menjadi orang dewasa yang menghargai alam dan ingin melindungi lingkungan.

5. Menyehatkan secara fisik

Tidak ada tempat yang lebih baik untuk berlari, melompat, bermain bola, mengangkat dan membawa benda daripada di luar rumah.

Studi menunjukkan Si Kecil akan membakar lebih banyak kalori di luar ruangan. Ini membantu mencegah obesitas serta memperkuat tulang dan otot.

Bermain di bawah sinar matahari juga merupakan cara alami untuk membangun vitamin D dalam tubuh sehingga kemungkinan Si Kecil terkena penyakit kronis akan berkurang.

Sayangnya, membiarkan Si Kecil bermain di luar ruangan kerap membuat orangtua cemas.

Lingkungan yang terpapar polutan hingga debu yang membawa kuman dan bakteri penyebab penyakit adalah alasan utama banyak Moms khawatir ketika Si Kecil bermain di luar ruangan.

Kuman bisa berpindah melalui tanah yang dipijak Si Kecil di taman, daun kering yang ia kumpulkan untuk bermain masak-masakan, serta tiang ayunan yang ia sentuh.

Namun, mengisolasi Si Kecil dari dunia luar bukanlah hal yang tepat untuk mengatasinya.

Moms perlu mempersiapkan perlindungan ekstra untuk menjaga Si Kecil dari kuman penyebab penyakit.

Salah satu caranya dengan rajin membersihkan tangan dan kaki Si Kecil usai bermain di luar. Moms bisa menggunakan Mitu Baby Antiseptic Wipes.

Si Kecil tetap aman dari kuman saat bermain di luar

Usapkan Mitu Baby Antiseptic Wipes di tangan setelah Si Kecil bermain atau sebelum makan. Moms juga bisa gunakan Mitu Baby Antiseptic Wipes untuk mengusap kaki Si Kecil setelah ia main di luar.

Agar Si Kecil tetap bersih dan terhindar dari kuman usai bermain, sedia selalu Mitu Baby Antiseptic Wipes sebagai solusi praktis untuk menjauhkan Si Kecil dari kuman.

Mitu Baby Antiseptic Wipes mengandung tea tree oil sebagai antiseptik alami dan moisturizer untuk menjaga kulit Si Kecil tetap lembut.

Moms tak perlu khawatir karena Mitu Baby Antiseptic Wipes telah teruji hipoalergenik, jadi tidak akan memicu alergi pada kulit Si Kecil.

Selain itu produk Mitu Baby Antiseptic Wipes juga telah tersertifikasi halal dan tidak menggunakan alkohol sehingga aman digunakan.

Moms bisa dengan mudah mendapatkan Mitu Baby Antiseptic Wipes di e-commers dan toko terdekat.

Beli sekarang dan dapatkan promo Gratis Ongkir minimum pembelanjaan Rp 90,000 di Godrej Indonesia Official Store Bukalapak dan Tokopedia.