Kisah Cinta Beda Kasta, Gadis Lulusan S2 Ini Terus dapat Nyinyiran Orang Sekampung karena Nikahi Sopir Truk

By Maharani Kusuma Daruwati, Rabu, 16 Oktober 2019 | 16:39 WIB
Prosesi nikah Zuraiha dan sang suami (Tangkap layar MStar)

Pasalnya, Zuraiha telah saling mengenal dengan suaminya sejak masih duduk di sekolah menengah, tepatnya 10 tahun lalu.

Baca Juga: Mengaku Suka Pada Artis Cantik Ini, Uya Kuya Buat Astrid Murka Karena Simpan Nomer Cewek dengan Nama Chan Kelvin

Melansir laman MStar, Selasa (15/10/2019) Zuraiha mendapatkan kesempatan bersekolah hingga S2 di Universitas Sultan Idris (UPSI) di Tanjung Malam, Perak.

Sedangkan sang suami tidak, dan hanya lulus SMA.

"Saya meneruskan ke perkuliahan, sementara dia tidak bernasib baik,"

"Lulus SMA, dia bekerja serabutan di kampung, dia kemudian menjadi sopir truk, dari awalnya mengantar barang di kawasan setempat,"

"Kemudian keluar dari kampung, saat kami tunangan Januari lalu," ungkap Zuraiha dilansir dari laman MStar.

Cibiran perihal hubungannya dengan sang suami sudah mulai dilontarkan sejak ia masih berpacaran.

Resepsi pernikahan Zuraiha

Bahkan 24 jam sebelum menikah pun, saudaranya masih saja mencibir hubungannya.

"Beberapa sepupu bertanya mengapa saya tidak menikah dengan seorang guru atau teman kampus saya," ungkap Zuraiha, seraya menirukan cibiran saudaranya.