Pesan Makanan Lewat Abang Ojol Memang Biasa, Tapi Bagaimana Kalau Kisahnya Seperti Ini?

By Ela Aprilia Putriningtyas, Rabu, 23 Oktober 2019 | 07:31 WIB
Seorang wanita memesan makanan lewat ojek online namun tak membayarnya (Instagram/@makassar_iinfo)

Nakita.id - Saat ini kemudahan dalam menjangkau berbagai hal sudah sangat mudah, apalagi dengan adanya media online.

Ketika sewaktu-waktu membutuhkan makanan atau barang tertentu, tinggal memesan barang akan sampai ke rumah.

Namun jangan sampai memesan apapun tetapi tidak bisa membayar, seperti kisah wanita muda ini.

Baca Juga: Viral Video Gibran Rakabuming 'Nyelonong' Susul Presiden Jokowi Sampai Jasnya Ditarik Paspampres, Warganet Tergelak: 'Mas Gibran Pakai Jurus Senyap'

Mungkin sudah banyak cerita mengenai pesanan fiktif yang dilakukan oleh konsumen pada abang ojol.

Tentu hal itu membuat sebagian orang merasa miris, pasalnya orderan yang dianggap sebagai rejeki malah membuatnya merugi.

Ada cerita unik yang di unggah dalam akun Instagram @makassar_iinfo, beberapa jam yang lalu.

Baca Juga: Viral Gara-gara Tak Tahu Cara Kupas Salak, Nia Ramadhani yang Pamer Foto Liburan Malah Dikomentari Netizen: 'Mau Oleh-oleh Buah Salak Nggak?'

Dalam unggahan tersebut nampak seorang wanita berkaos putih, dan suara pria yang tengah marah-marah.

Wanita tersebut diketahui memesan makanan melalui jasa ojek online.

Namun karena tak memiliki uang, lantas tak dibayar oleh wanita tersebut.

Menurut keterangan yang diunggah, ketika pesanannya tiba, ia langsung mengambil dari drivernya.

Baca Juga: Viral Seorang Wanita Jadi Korban Perokok Egois di Jalan Raya, Begini Kondisi Kornea Matanya yang Terpapar Bara Rokok!

Lantas wanita tersebut mengusir driver yang telah mengantar makanan padanya.

Dengan alasan akan membayar nanti ketika sudah memiliki uang.

Lantas video tersebut mendapat berbagai komentar dari warganet, ada yang menanggapi kejadian itu seperti guyonan ada juga yang memberikan simpati pada abang ojek online.

Baca Juga: Viral! Mempelai Wanita Ini Lakukan Aksi 'Tak Biasa' di Resepsi Pernikahannya

"Mau viral... anak TK sj tau kl itu perbuatan yg tidak boleh," tulis @lixiewe.

"Virall lagiii (emoji), bagus iyya vira klo hal hal yg bagus jii lahh ini bikmal (emoji)," komentar adeirma.esaputri30.

"Ini cewek kyk mau ji viral kepeng...smoga bang ojeknya di ksih rezeki berlimpah sm Allah,Aamiin...sabar ya bang..," tulis @al_yea073.

Unggahan video tersebut juga diberi tambahan caption oleh pemilik akun @penjahatGunung.

Baca Juga: Usai Foto Dirinya Bersama Mulan Bercumbu Mesra Viral, Dhani Justru Sadap Percakapan Hingga Tuding Maia Estianty Berselingkuh: Malu-maluin!

Unggahan ojek online, saat ada customer yang ngutang makanan

Dalam caption tersebut ia menghimbau agar customer yang tidak bisa bayar dan mau utang menggunakan aplikasi yang disediakan, tidak membebankan utang pada driver.

Ia juga menghimbau agar tidak melakukan pemesanan jika tidak memiliki uang.