Ada Daging Tumbuh di Tenggorokan Raffi Ahmad, Apakah Mirip Penyakit yang Bikin Olga Syahputra Meninggal?

By Riska Yulyana Damayanti, Rabu, 23 Oktober 2019 | 18:05 WIB
Ada benjolan di tenggorokan Raffi Ahmad, apakah sama dengan penyakit yang bikin Olga Syahputra meninggal dunia? (Instagram/ @raffinagita1717, @olga_lovers)

Nakita.id - Beberapa waktu lalu kabar Raffi Ahmad yang akan beristirahat sejenak dari dunia hiburan sempat bikin heboh.

Keputusannya itu berkaitan dengan kondisi tubuh Raffi yang sedang tak sehat karena ada benjolan di daerah tenggorokannya.

Dalam akun Instagramnya, Raffi mengatakan bahwa ia akan berlibur sembari berobat bersama anak dan istrinya selama kurang lebih 3-4 bulan.

Baca Juga: Statusnya Bikin Sedih Warganet, Potret Kenangan Susi Pudjiastuti Jadi Sorotan, Ada yang Pernah Dimuat Media Asing!

Dilansir dari acara "Intens Investigasi", Raffi menjelaskan jika sebenarnya ia disarankan untuk melakukan operasi pengambilan daging yang ada di tenggorokannya itu, namun ia tolak.

Selain karena takut, Raffi juga tak mau beristirahat dari bekerja dalam waktu yang lama.

Pasalnya, jika melakukan operasi, ia harus benar-benar istirahat dan tak bekerja selama kurang lebih 9 bulan.

Baca Juga: Video Duet Betrand Peto dan Thalia Bikin Heboh! Jadi Trending di Indonesia hingga Luar Negeri, Momen Akhirnya Bikin 'Meleleh'

Karena ada masalah pada tenggorokannya itu, suhu tubuh Raffi juga sering naik kala malam tiba.

"Kalo udah magrib, badan aku suka anget, tapi kalo pagi balik lagi, aneh lah penyakitnya. Bukan aneh emang udah parah pita suara aku," jelas Raffi.