Bantu Moms agar Lancar Menyusui Si Kecil, Dads Perlu Lakukan 5 Hal Ini

By , Senin, 4 Desember 2017 | 17:59 WIB
Bantu Moms agar Lancar Menyusui Si Kecil, Dads Perlu Lakukan 5 Hal Ini ()

Nakita.id – Menyusui memang bukan perkara mudah bagi Moms yang baru saja melahirkan.

Terlebih kondisi tubuh yang letih karena begadang menjaga Si Kecil. Tak sedikit Moms yang stres karena hal itu.

Selain perlu menjaga suasana hati, Moms juga perlu dukungan positif dari orang-orang terdekat.

Peran suami merupakan hal terpenting untuk membantu meringankan beban Moms.

Dads, ini lho yang perlu dilakukan agar Moms selalu semangat menyusui Si Kecil seperti dikutip dari Dadsadventure.com.

1. Menyusui itu alami tapi tak mudah

Layaknya belajar mobil, menyusui bukan hal mudah dan butuh waktu untuk benar-benar menguasainya.

Pentingnya dukukngan emosional yang Dads berikan dapat menyemangati istri.

2. Bantu istri untuk tetap santai

Dads bisa membawakan segelas air atau sesuatu untuk dimakan ketika ibu menyusui.

Berikan pijatan pada pundak istri agar ia lebih tenang.

Jika Moms dalam keadaan santai, tak menutup kemungkinan sang bayi akan merasa nyaman.

3. Bantu istri menemukan posisi yang nyaman saat menyusui

Menaruh bantal di belakang punggungnya akan membantu istri lebih nyaman memposisikan badan saat menyusui.

4. Turunkan tingkat stresnya

Moms dan Dads mungkin akan terkejut dengan banyaknya waktu yang dibutuhkan untuk menyusui.

Bantu istri untuk mengurus segala keperluan rumah.

Hal itu akan membantu ia untuk mengurangi tingkat stresnya.

5. Jadilah pelindung

Dads yang baru saja memiliki buah hati cenderung lebih protektif terhadap istri dan bayinya.

Jangan sungkan dan malu untuk membantu istri mencuci baju atau menyapu lantai ya Dads.

Senantiasa ingatkan Moms untuk menjaga makan dan asupan vitaminnya agar si kecil juga sehat. (Fairiza Insani/Nakita.id)