Ternyata Ini Penyebab Gigi Sensitif yang Terjadi Pada Si Kecil

By Nur Marufah Saniati, Jumat, 22 November 2019 | 19:35 WIB
Penyebab gigi sensitif pada Si Kecil ()

Nakita.id - Moms dan Dads mungkin pernah mengalami gigi sensitif yang menimbulkan rasa ngilu bahkan sampai menyebabkan pusing dan demam.

Tentunya hal tersebut sangat mengkhawatirkan bila terjadi pada Si Kecil.

Moms dan Dads perlu mengetahui beberapa penyebab gigi sensitif agar hal tersebut tidak dialami Si Kecil.

Melansir dari Pedriatic Safety dan GridHealth.id, berikut ini beberapa penyebab gigi sensitif

 Baca Juga: Selain Minum Rendaman Air dan Biji Ketumbar untuk Menyembuhkan Sakit Gigi, Beberapa Alternatif Ini Bisa Moms Coba Lo!

Gigi berlubang

Gigi berlubang atau disebut juga karies gigi, adalah rongga atau lubang pada gigi yang disebabkan karena adanya pembusukan.

Terlalu banyak konsumsi makanan manis dan jarang menyikat gigi juga menyebabkan gigi berlubang.

Lubang pada gigi ini awalnya sulit terdeteksi karena tidak terlihat jelas.

Jika tidak segera ditangani, lubang pada gigi kan semakin besar.

Hal itu bisa membuat Si Kecil merasa kesakitan saat mengunyah.

Jika makanan yang dikonsumsi masuk ke lubang gigi bisa menimbulkan rasa sakit.

Selain itu, gigi berlubang dapat menimbulakan bau mulut yang sangat mengganggu.

Baca Juga: Waspada Bakteri Salmonella, Moms yang Sedang Hamil Wajib Hindari 3 Makanan Ini

Moms dan Dads dapat mencurigai apabila Si Kecil memiliki gigi yang berlubang apabila ia merasa sakit atau ngilu saat mengkonsumsi makanan atau minuman yang dingin/panas, berada di ruangan dengan suhu rendah.

Tambalan Gigi

Jika Moms dan Dads membawa Si Kecil ke Dokter gigi untuk menangani gigi berlubang, maka biasanya dokter akan menyarankan gigi tersebut untuk ditambal.

Tambalan gigi ini mungkin dapat menjadi salah satu penyebab gigi sensitif pada Si Kecil.

Sebab, tambalan gigi yang biasanya terbuat dari logam dan memiliki konduktivitas termal yang tinggi bisa menyebabkan gigi Si Kecil mudah terasa ngilu.

 Baca Juga: Titi Kamal Keguguran karena Kelelahan Syuting, Christian Sugiono Langsung Larang Istri Ambil Peran yang Menguras Tenaga

Kerusakan Cangkang Gigi

Kerusakan pada enamel cangkang atau enamel gigi yang berwarna putih, bisa menyebabkan gigi sensitif pada anak.

Kerusakan cangkang gigi ini dapat disebabkan karena kebiasaan menyikat gigi terlalu keras.

Selain itu, bisa jadi karena kebiasaan mengonsumsi makanan yang berasa asam.

Moms dan Dads perlu mengajari Si Kecil cara menyikat gigi yang benar.

Perlu juga membatasi konsumsi makanan asam untuk mencegah kerusakan cangkang gigi.

 Baca Juga: BERITA POPULER: Delon Thamrin Harus Pisah Ranjang dengan Istri Barunya Padahal Baru 1 Minggu Menikah hingga Aurel Dikabarkan Akan Menikah Tahun Depan, dengan Atta Halilintar?

Kerusakan gigi

Selain gigi berlubang dan cangkang gigi yang rusak, ternyata masih ada kerusakan gigi lainnya yang mungkin menjadi penyebab gigi sensitif.

Kerusakan gigi lainnya bisa membuat gigi terkelupas, retak atau patah.

Hal itu menyebabkan gigi Si Kecil menjadi peka terhadap rangsangan panas, dingin atau pun rasa asam.

Tentunya, menyebabkan gigi sensitif pada Si Kecil.

Kerusakan gigi ini bisa disebabkan oleh kebiasaan anak menggertakkan gigi atau pun cedera yang berdampak pada gigi.

 Baca Juga: Kerap Dituding 'Nebeng' Kekayaan Sang Adik, Nisya Ahmad Akhirnya Ungkap Alasannya Masih Tinggal Satu Atap Dengan Raffi Ahmad Meski Sudah Bersuami

Selain berbagai penyebab tersebut, gigi sensitif pada anak juga bisa disebabkan oleh penyakit sinus, alergi, ataupun karena efek pemakaian kawat gigi.

Moms dan Dads harus lebih peka lagi terhadap kemungkinan yang dapat menyebabkan gigi sensitif pada Si Kecil dan segera mengambil tindakan untuk menanganinya dengan tepat.