Usai Klarifikasi Tentang Ucapannya Tak Memiliki Darah Indonesia, Agnez Mo Blak-Blakan Soal Asal Usul Nama Jawa Orangtua

By Ine Yulita Sari, Sabtu, 30 November 2019 | 11:41 WIB
Agnez Mo Jelaskan Asal Usul Nama Jawa Orangtua (instagram.com/agnezmo)

Nakita.id - Nama Agnes Monica akhir-akhir ini ramai menjadi perbincangan publik.

Sempat menjadi perdebatan, Agnes Monica akhirnya memberikan klarifikasi mengenai pernyataannya soal tak memiliki darah Indonesia.

Di depan Deddy Corbuzier, penyanyi yang kini dikenal sebagai Agnez Mo tersebut membantah tudingan publik bahwa ia tak mengakui Indonesia sebagai negaranya.

Menurut Agnes, ia justru sedang menunjukkan kelebihan Indonesia yang menghargai keragaman kepada dunia.

Pelantun lagu "Diamonds" tersebut juga menceritakan bahwa ia membahas soal asal-usulnya yang berdarah campuran Jerman, Jepang, dan Tionghoa karena ditanya oleh sang pembawa acara.

Baca Juga: Rahasia Hati Agnez Mo Diterawang Pakar Mikro Ekspresi Usai Sebut Tak Punya Darah Indonesia

Selain itu, Agnes juga ditanya Deddy untuk memilih antara menjadi seorang Warga Negara Indonesia (WNI) atau menetap di Amerika Serikat.

"Gue punya pertanyaan pamungkas buat lo sebenarnya, gue mau lo jawab. Kalau lo disuruh pilih untuk menjadi Warga Negara Indonesia atau lo dapat Green Card di Amerika?" tanya Deddy.

Rupanya Agnes membenarkan bahwa ia beberapa kali ditawari untuk mendapatkan Green Card, yakni izin untuk tinggal permanen di Amerika Serikat, namun ia tolak.

"By the way, saya udah di-offer beberapa kali Green Card ya, bukan Citizen. Jadi mereka nanya, 'Kenapa pakai working visa terus? Lo gampang banget dapat (Green Card) udah bertahun-tahun dan saya selalu katakan tidak," cerita Agnes.

Lebih lanjut, Agnes menjelaskan alasan selalu menolak tawaran untuk mendapatkan Green Card karena merasa tak membutuhkannya.

Baca Juga: 4 Ciri-ciri Hamil Anak Lelaki yang Masih Dipercaya Sampai Saat Ini, MItos atau Fakta?

 

Berikutnya, Agnes juga membahas soal sindiran mengenai nama orangtuanya, Ricky Muljoto dan Jenny Siswono, yang terdengar seperti nama orang Jawa.

Rupanya nama Muljoto diubah sendiri oleh ayah Agnes karena diwajibkan pemerintah pada beberapa dekade lalu.

"Ada yang nanya soal nama orangtua, 'Lho, itu nama bapakmu itu Muljoto, itu lu pasti ada Jawanya'. Nah buat orang-orang yang tahu silsilah keluarga saya dibandingkan saya sendiri, ini biar saya kasih pencerahan," jelas Agnes.

Baca Juga: Tak Terima Calon Suaminya 'Dihina' Habis-habisan oleh Samuel Zylgwyn, Citra Kirana Langsung Pasang Badan Beri Pembelaan: ‘Rezky Gak Gitu Lo Sebenarnya!’

"Kita tahu pada zamannya orang harus ganti nama yang awalnya ada tiga nama itu ada nama marga Chinese itu harus diubah menjadi nama yang lebih Indonesia.

Karena ada beberapa kebutuhan yang mengharuskan mereka mengganti. Jadi nama Muljoto itu bahkan bukan dari kakek nenek moyang saya itu, yang mengubah itu bapak saya," tegasnya.