Perasaan Pilu Marshanda Saat Dirinya 'Menghilang' dari Dunia Hiburan hingga Hasilkan Karya Terbarunya Ini

By Riska Yulyana Damayanti, Minggu, 1 Desember 2019 | 16:14 WIB
Marshanda (Instagram/ @marshanda99)

Nakita.id - Nama Marshanda mulai dikenal usai berperan menjadi Lala dalam Sinetron 'Bidadari' yang cukup terkenal di tahun 1990-an.

Tak hanya sebagai pemain sinetron, Marshanda juga menjadi bintang iklan hingga penyanyi.

Kehidupan kariernya terlihat mulus dan cemerlang ya, namun kehidupan pribadinya cukup berliku.

Baca Juga: Berencana Liburan Keliling Dunia, Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Dibuat Murka hingga Cekcok karena Asistennya Minta Dipulangkan:

Ia pernah menikah dengan Ben Kasyafani di tahun 2011 dan bercerai di tahun 2014.

Bersama Ben, Marshanda dikaruniai satu orang anak, Sienna Ameerah Kasyafani.

Bahkan, ada kisah pilu hingga membuatnya 'menghilang' dari dunia hiburan tanah air.

Baca Juga: Pengemis Tajir Asal Jambi Ini Tertangkap Lagi dan Kini Bawa Uang Hampir Rp200 Juta, Ada Kisah Pilu di Baliknya

Hal itu terungkap saat Marshanda diwawancarai dalam kanal YouTube milik Ussy Sulistiawaty dan Andhika Pratama (29/11/2019).

Dalam tayangan itu, Andhika dan Ussy bertanya banyak hal soal kehidupan Marshanda, salah satunya soal bipolar yang diderita.

Andhika juga menyinggung soal kanal YouTube yang bernama Marshed menjadi salah satu bentuk lahirnya kembali Marshanda.

Marshanda membenarkan hal itu dan ia menceriakan kisah pilunya selama vakum dari dunia hiburan.

Marshanda menjelaskan jika saat itu ia merasa tak pantas untuk berkarya di dunia diburan.

Baca Juga: Pernah Keceplosan 'Nabung Duluan', Ayu Ting Ting Kelabakan Saat Ivan Gunawan Bahas Soal Nikah Siri, Ruben Onsu:

"Aku ngerasa kaya, aku nggak pantes. Kaya, kan aku nggak menang hal asuh anak waktu cerai 2014, ternyata tanpa sadar, di bawah alam sadarku 'oke Cha, elu kan judulnya elu kan ibu ya, tapi peran itu menghilang dari hidup lo'," jelas Marshanda lagi.

"Chacha tu ibu yang anaknya enggak seatap dengan dia, pagi pagi dia (Chacha) nggak pernah nganterin (anaknya) ke sekolah, malem nggak pernah nidurin, nggak pernah mandiin anaknya. Tau-tau anaknya tumbuh tanpa ada aku di situ, trus lo (Marshanda) ngerasa pantes berkarya? Elo ngerasa pantes jalan keluar rumah?'" ungkap Marshanda.

"Elo (Chacha) bilang elo ibu tapi hak suh nggak ada di elo, elu punya sakit jiwa itu yang buat elu gagal dapet hak asuh and than elu mau syuting, elu mau happy, lu pikir elu pantas'. Selama empat lima tahun (perasaan) itu mengendam dalem-dalem di diri aku," ungkap Marshanda.

Baca Juga: Jangan Mengguncang Bayi Terlalu Keras, Bisa Sebabkan Bahaya Ini!

Perasaan pilu itulah yang membuat Marshanda sempat vakum dari dunia hiburan dan ia mengaku jika saat ini rasa itu masih sedikit tersisa di hatinya.

Kini, Marsahnda kembali bermain sinetron dan melahirkan kanal YouTube yang bernama Marshed.

Marshanda bercerita jika ide untuk membuat kanal YouTube itu muncul usai mengikuti workshop pengembangan diri di Kroasia.

Baca Juga: Tampangnya Dinilai Pas-pasan, Pria Ini Viral karena Menikah Lagi Tanpa Sepengetahuan Istrinya, Warganet:

Andhika pun bertanya, apa yang ingin ditunjukkan oleh Marshanda dalam kanal YouTubenya itu.

Marshanda menjawab itu dengan menceritakan sekilas soal pelajaran yang didapatkan selama mengikuti workshop di Kroasisa. 

"Aku mau nunjukkin. Ini buat njawab kenapa aku bikin (kanal YouTube) Marshed. Aku nulis gini (saat workshop) Aku sedang duduk dikelilingi orang sekian banyak orang, aku bisa dianggep seperti orang yang sharing, tapi yang aku ajarin di situ, aku pegang jarum sama benang sambil menjahit sayapku sendiri, sambil aku mengajarkan cara membangun sayap ke diri masing-masing ke puluhan orang," jelasnya.

"Aku mengajak ayo bangun sayap masing-masing dan nggak papa kok berdarah di depan orang," tambahnya.