Dicibir Warganet karena Ganti Penampilan Sejak Pindah Agama, Aktor Ini Beri Balasan Menohok pada Warganet yang Menyinggung Ayahnya

By Cecilia Ardisty, Minggu, 1 Desember 2019 | 16:11 WIB
Lukman Sardi dan istri (instagram.com/lukmansrd/)

Nakita.id - Moms pasti sudah tak asing lagi dengan aktor kawakan, Lukman Sardi.

Lukman Sardi sudah berkarya di dunia seni peran sejak 1978.

Sudah puluhan judul film termasuk sinetron yang Lukman Sardi bintangi sejak usia tujuh tahun.

Baca Juga: Mengaku Kesal pada Kehaluan Ibunya, Anak Barbie Kumalasari sampai Berkaca-kaca Ungkapkan Perasaannya, Netizen Terharu dan Beri Banyak Pujian

Lukman Sardi melepas masa lajangnya menikah dengan wanita yang belasan tahun lebih muda darinya, Pricillia Pullunggono.

Dari pernikahannya itu, Lukman Sardi dan Pricillia Pullunggono dikaruniai tiga putra.

Mereka adalah Akiva Dishan Ranu Sardi, Akira Deshawn Yi Obelom Sardi, dan Akino Dashan Kaimana Sardi.

Baca Juga: Disebut Nikita Mirzani Pernah Minta Gugurkan Kandungannya dan Tak Beri Nafkah, Istri Baru Sajad Ukra Cerita Perjuangan Suaminya Temui Azka

Tak pernah membuat sensasi, pada 2015 lalu Lukman Sardi jadi trending topic di media sosial karena video kesaksiannya berpindah keyakinan dalam sebuah ulang tahun gereja. 

Lantas, keputusan pindah agamanya ini dinilai mempengaruhi penampilan Lukman Sardi sehari-hari.

Melalui channel YouTube, 'Alvin & Friends', Lukman Sardi menampik penilaian warganet itu.

"Biar mirip ya?" celetuk Lukman Sardi yang diikuti gelak tawa Alvin Adam.

Baca Juga: Jangan Mengguncang Bayi Terlalu Keras, Bisa Sebabkan Bahaya Ini!

"Sama sekali enggak, ini benar-benar purely buat kerjaan. Tapi balik lagi gua bilang, 'Mungkin ini berkat Tuhan juga dengan gua kayak gini ternyata banyak peran yang bisa gua mainin.

Jadi ga hubungannya sama sekali dengan urusan gua yang convert untuk ke agama yang lain karena buat gua itu kan masalah keyakinan yang ada di dalem.

Lo ga bisa berdasarkan fisik untuk nunjukkin bahwa 'Ini gua udah begini jadi fisik gua giniin'.

Balik-baliknya Tuhan yang ngeliat dari dalem lo bukan secara fisik. Buat gua ya ga pernah ambil pusing urusan kayak gitu karena namanya manusia dia sah-sah aja untuk punya pendapat," jelasnya.

Alvin Adam pun menyinggung video kesaksian Lukman Sardi yang membuat heboh warganet.

"Sekali-kalinya gue trending topic di Twitter dan Instagram. Gue nggak paham tiba-tiba temen gue bilang lo liat Instagram lo. Komennya ratusan, gue pikir sesuatu yang keren, makin ngetop. Iya makin ngetop sih, hehe," ucapnya.

"Itu perjalanan sih. Setiap orang punya perjalanan yang berbeda-beda konsekuensi dari pilihan yang diambil. Dari kasus gue adalah tentang agama," lanjutnya.

Dilanjutkan Lukman Sardi, meski dia berasal dari keluarga Islam yang cukup kuat, namun tak banyak orang tahu kalau banyak kerabat dari ayah dan ibunya yang berbeda agama.

Baca Juga: Istri Reino Barack Gelar Pengajian Rutin di Kediaman Mewahnya, Syahrini Tetap Tenteng Tas Harga Ratusan Juta Rupiah yang Jadi Sorotan!

"Gue punya latar belakang agam Islam yang cukup kuat karena keluarga Islam. Tapi banyak yang nggak tahu kalau sepupu-sepupu Bapak gue juga banyak yang kristen. Sepupu Bapak gue yang tinggal di Jogja itu banyak sekali yang Kristen, termasuk keluarga ibu gue.

Di keluarga gue itu sangat plural. Mereka tidak ada isu masalah yang besar terhadap hal itu. Bahkan adik gue lebih dulu convert (pindah agama Kristen)," tambah Lukman Sardi.

Baca Juga: Ciri-ciri Mengandung Anak Lelaki Bisa diketahui dari Makan 1 Siung Bawang Putih, Kok Bisa Ya?

Jujur Lukman mengatakan keinginannya berpindah agama ke Kristen sempat dikritisi oleh alarmhum ayahnya.

"Walaupun namanya orang tua pengen anaknya (punya agama) sama. Dan Bapak gue jujur bilang seperti itu. Tapi dia kembali menyerahkan ke gue. This your life, not my life. Tapi dia mengingatkan, pada saat mengambil pilihan lo harus bertanggung jawab nggak bisa menyalahkan orang lain, itu yang selalu gue pegang," beber Lukman lagi.

Baca Juga: Istri Ardi Bakrie Kondangan Tanpa Pakai Kebaya, Nia Ramadhani Justru Jadi Sorotan Saat Bergaya Bak Kate Middleton!

Malah, di penghujung usianya, Idris Sardi mengaku bahagia dengan keputusan Lukman berpindah agama.

"Ini sekaligus mematahkan bahwa selama ini ada orang bilang pasti bapaknya sedih. Bapak gue sebelum meninggal happy, ini pertama kali gue bilang. Dia bilang 'kamu sekarang berada di tempat yang paling tepat buat kamu Lukman'." tutup Lukman Sardi.

Baca Juga: Resmi Dinikahi Rezky Adhitya Hari Ini, Citra Kirana Tampak Anggun dalam Balutan Busana Pengantin Hijab Adat Sunda yang Jadi Sorotan