Ketiga, MPASI siap ditiriskan dan dihaluskan sesuai selera.
Kira-kira penampakkan menu MPASI rumahan berbahan daging akan seperti ini.
Baca Juga: Jangan Sembarangan! Ini Waktu yang Tepat untuk Memberikan MPASI pada Si Kecil
Nah, cukup mudah ya Moms?
Tak perlu meragukan kandungan gizinya.
Melansir dari BabyFood Channel, daging yang kaya akan zat besi bisa membantu perkembangan otak Si Kecil.
Si Kecil yang kekurangan zat besi juga akan membuat dirinya kurang aktif, untuk itu daging tentu penting untuk perkembangan tubuh.
Kandungan vitamin C yang ada dalam sayuran seperti brokoli juga baik untuk menutrisi tubuh bayi.