Lebih Mematikan dari Kanker pada Wanita, Dokter Sebut Gejala Serangan Jantung yang Kerap Diabaikan karena Tampak Sepele, Waspadai!

By Anisa Annan, Rabu, 11 Desember 2019 | 20:05 WIB
Ilustrasi tanda serangan jantung (Freepik)

Nakita.id - Tak banyak yang tahu, ternyata ada satu penyakit yang menyebabkan kematian pada wanita bahkan lebih banyak dari kanker.

Mendengar 'kanker' saja Moms mungkin sudah ngeri karena penyakit ganas itu beberapa kali terdengar jadi penyebab kematian public figure.

Pada wanita, salah satu kanker yang paling banyak menyerang ialah kanker payudara.

Baca Juga: Pesan Penuh Haru Nia Ramadhani untuk Rezky Aditya Setelah Menikah: 'My One and Only Best Friend'

Risiko kematian akibat kanker payudara diketahui 1 dari 31 kasus, seperti yang dijelaskan oleh Dokter Spesialis Penyakit Dalam Dr. dr. Sally Aman Nasution, SpPD-KKV, FINASIM, FACP.

Dalam media discussion bertajuk "Waspada Penyakit Jantung pada Wanita", Rabu (11/12/2019), Dokter Sally kemudian memaparkan penemuan mengejutkan.

Lebih mematikan dari kanker payudara, serangan jantung bahkan merenggut nyawa 1 dari 3 wanita yang mengalaminya.