#LovingNotLabelling: Jangan Langsung Menghakimi, Lakukan Hal-hal Ini Jika Si Kecil Mengaku Punya Teman Tak Terlihat

By Rachel Anastasia Agustina, Sabtu, 14 Desember 2019 | 16:21 WIB
#LovingNotLabelling: ajak Si Kecil bicara baik-baik jika ia mengaku punya teman tak terlihat. (Freepik.com)

Dengan cara ini, Moms akan menstimulasi keterampilan psiko-sosial mereka, yang dapat membuat teman khayalan mereka menghilang.

3. Tetap tenang

Moms, sampai usia 8 tahun, normal bagi seorang anak memiliki teman khayalan.Jadi, jangan melabel Si Kecil aneh dan membandingkan dengan anak lain yang terlihat normal ya.

Membandingkan Si Kecil dengan anak orang lain, bisa membuat anak menjadi tak percaya diri.

Baca Juga: #LovingNotLabelling: Berhenti Labeli Si Kecil “Pemarah”, Pakai Teknik Distraksi Untuk Disiplinkan Anak

4. Jangan biarkan Si Kecil menggunakan teman khayalannya untuk beralasan

Jangan biarkan anak menggunakan teman baru mereka untuk melanggar aturan atau menjadi nakal.

Ajari mereka disiplin dan bagaimana menerima tanggung jawab.

Apa yang ia lakukan bersama teman khayalan akan membantunya punya keterampilan sosial yang baik.