Si Kecil Sering Batuk Pilek? Bisa Jadi Gejala Pneumonia Moms!

By Shinta Dwi Ayu, Sabtu, 14 Desember 2019 | 11:21 WIB
Radang paru-paru pada Si Kecil (user664752)

Pneumonia atau penyakit radang paru sangat rentan dialami bayi dan Si Kecil berusia kurang dari lima tahun. 

Penyakit ini bisa menyebabkan komplikasi serius jika status gizi Si Kecil buruk, menderita kelainan bawaan, serta penyakitnya terlambat dikenali dan ditangani.

Baca Juga: Berita Kesehatan: Cegah Kematian Akibat Pneumonia, Hitung Napas Cepat Bayi!Melansir dari Nakita.id, menurut dr.Rifan Fauzi, Sp.A, gejala pneumonia antara lain demam, batuk dan pilek, serta napas Si Kecil cepat atau kesulitan menarik napas. "Kalau anak mengalami gejala tersebut sering dianggap batuk pilek biasa, tapi tahu-tahu napas anak sesak," kata dokter dari RSAB Harapan Kita Jakarta ini.Untuk mendiagnosis apakah batuk pilek yang diderita Si Kecil adalah pneumonia, menurut Rifan, dokter akan menghitung napas anak.

Baca Juga: Jangan Anggap Remeh 7 Gejala Awal Pneumonia, Salah Satunya Batuk!

"Jika frekuensi napasnya lebih dari usianya, dokter boleh menegakkan diagnosis sebagai pneumonia," katanya.