Bisa Bikin Perut Rata! Ini Waktu yang Tepat untuk Minum Campuran Air Jahe dan Lemon

By Nita Febriani, Minggu, 15 Desember 2019 | 18:00 WIB
Waktu terbaik untuk minum campuran air jahe dan lemon (user9858360)

Nakita.id - Campuran air jahe dan lemon telah lama dikenal memiliki manfaat yang luar biasa.

Salah satunya mampu membantu keberhasilan diet untuk menurunkan berat badan.

Selain itu, campuran air jahe dan lemon juga dipercaya dapat meratakan perut yang buncit.

Agar bekerja secara maksimal, campuran air jahe dan lemon harus dikonsumsi di waktu yang tepat.

Baca Juga: Minum Ramuan Air Jahe dan Jeruk Nipis #5MenitAja Sebelum Tidur, Rasakan Manfaatnya yang Tak Terduga Untuk Tubuh

Rupanya, waktu tepat mengonsumsi campuran air jahe dan lemon ini adalah di pagi hari ketika baru bangun tidur.

Pasalnya, ketika bangun tidur Moms membutuhkan hidrasi atau ion.

Air lemon dan jahe dianggap terbaik untuk mengisi kembali cairan yang hilang itu.