Pentingnya Memahami 9 Jenis Kecerdasan Untuk Mengasah Bakat Anak

By Shinta Dwi Ayu, Senin, 16 Desember 2019 | 14:00 WIB
Melatih bakat anak (freepik)

Nakita.id - Bakat merupakan potensi yang dimiliki seseorang sebagai bawaan sejak lahir.

Meski tak selalu, namun bakat menjadi hal yang dapat dipertimbangkan dalam mencapai kesuksesan di kemudian hari.

Namun, bakat yang dimiliki seseorang pun harus diasah agar menjadi matang dan lebih baik. 

Baca Juga: Ketahui Bakat Anak (1) - Calon Pakar Matematika dan Sains

Asah bakat Si Kecil, itulah kunci agar Si Kecil sukses. Mengapa? Salah satu potensi bawaan yang perlu mendapatkan stimulasi adalah bakat (aptitude) Si Kecil.

Dari sekian banyak teori tentang bakat Si Kecil, yang paling populer adalah teori multiple intelligence yang dicetuskan oleh Dr. Howard Gardner, profesor pendidikan dari Harvard University.

Baca Juga: Apa Beda Minat dan Bakat Anak?

Gardner menggunakan kata kecerdasan (intelligence) sebagai "pengganti" kata bakat.