Peringatkan Adanya Berbagai Bencana Usai Teror Ular Kobra, Mbak You Sarankan Lakukan Hal Ini

By Riska Yulyana Damayanti, Senin, 23 Desember 2019 | 19:24 WIB
Mbak You beri saran atas kasus teror ular kobra (Kolase Instagram/ @mbakyou & KOMPAS.COM/ KRISTIANTO PURNOMO)

Nakita.id - Beberapa waktu lalu banyak terdengar pemberitaan soal kemunculan ular kobra.

Menurut Igor, dari Komunitas Taman Belajar Ular Indonesia, ada 82 temun kasus ular kobra dari berbagai daerah.

Menurutnya, kemunculan ular kobra itu karena musim kemarau yang berkepanjangan sehingga membuat telur ular kobra bisa menetas dengan sempurna.

Baca Juga: Betrand Peto Disebut Punya Pengaruh Besar pada Thalia hingga Adiknya Berani Tampil di Depan Umum

Pasalnya bulan Desember merupakan masa-masa bagi telur kobra menetas.

Selain itu, kata Igor, berkurangnya populasi predator ular kobra menjadi faktor tambahan meningkatnya temuan pada akhir tahun 2019 ini.

Melihat fenomena tak biasa itu, paranormal kejawen, Mbak You turut memberikan komentarnya.

Baca Juga: Dituduh Transgender, Terbongkar Operasi Lucinta Luna yang Bikin Ussy Sulistiawaty Terkejut, Bukan Operasi Kelamin!

Dalam unggahannya di Instagram, Mbak You memberikan peringatan soal adanya berbagai bencana usai teror ular kobra terjadi.

Menurutnya, ular kobra sudah tak lagi betah tinggal di dunia yang panas ini sehingga mencari tempat yang lebih dingin dan lembap.

"Ini kejadian sudah ada jalannya, memang mau ada kejadian alam juga, jadi harus hati-hati di mana tempat populasi beranak pinak terganggu juga

"Kita tahu, alam ini sudah tua, jadi akan banyak kejadian, banjir bandang, puting beliung juga masih akan ada, ada pergeseran tanah, gempa masih ada. Jadi dunia ini sudah panas, jadi binatang-binatang seperti ular itu sudah tidak nyaman dengan kehidupan yang biasa ditempuh," ujar Mbak You.

Lebih lanjut Mbak You menjelaskan bahwa banyak hal akan terjadi di tahun 2020 usai teror ular kobra ini.

Meskipun demikian, Mbak You memberikan saran untuk melakuan beberapa hal agar ular Kobra tak mampir ke lingkungan sekitar.

Menurutnya, tutup lubang yang ada di sekitar rumah dan jangan biarkan lingkungan rumah kotor.

Baca Juga: Terbongkar Potret Lucinta Luna Tanpa Makeup hingga Bikin Ussy Sulistiawaty Kaget, Identitasnya Terungkap?

Selain itu, berilah penerangan yang cukup untuk berbagai ruangan di dalam rumah dan jangan biarkan berbagai tempat bersifat lembap.

"Tutup lobang yang tidak penting, bersihkan rumah, itu salah satu cara dan jangan panik bila ada ular kobra dengan barang-barang yang ada di rumah bisa mengusir ular kobra tersebut," jelas Mbak You.

"Tempat yang gelap di kasih lampu yang terang, tempat yang bersih, jangan terlalu terang jangan lembab agar ular kobra tidak ada di situ, mencari sarangnya, mencari tikus, beranak pinak. Jadi jaga kesehatannya, jaga lingkungannya," tambahnya.

Mbak You juga mengingatkan agar tidak panik saat muncul ular kobra, karena hewan itu bisa diusir menggunakan barang-barang yang ada di rumah.

Baca Juga: Sesumbar dengan Tawarkan Imbalan 1 Miliar untuk yang Bisa Menangkap Dirinya, Oknum Penghina Prajurit Kopassus Panen Hujatan Netizen: 'Auto Benyok Tuh Bocah'