Hati-Hati! Ternyata Gejala Kanker Dubur Dapat Menyerupai Gejala Wasir yang Jarang Disadari

By Shinta Dwi Ayu, Sabtu, 28 Desember 2019 | 18:00 WIB
ilustrasi pengidap kanker dubur. (freepik)

Nakita.id - Kanker dubur merupakan kanker yang terjadi di anus, berada di ujung saluran pencernaan.

Menurut American Cancer Society (ACS), kemungkinan ada sekitar 8.300 kasus baru pada Tahun 2019.

Dari jumlah tersebut, 5.530 kasus mempengaruhi wanita, dan 2.770 kasus mempengaruhi pria.

Baca Juga: Siapa Sangka, Ternyata Kita Bisa Cegah Kanker dan Jaga Kesehatan Mental dengan Minum Rendaman Air Nanas, Simak Moms!

ACS memperkirakan sekitar 1.280 orang akan meninggal karena kanker dubur, termasuk 760 wanita dan 520 pria.

Berbagai faktor dapat meningkatkan risiko kanker dubur, tetapi infeksi dengan dua jenis human papillomavirus (HPV) tampaknya mendasari 91% kasus.

Kanker dubur jarang terjadi sebelum seseorang usia 35 tahun. Usia rata-rata diagnosis adalah ketika seseorang berusia awal 60-an.

Baca Juga: Sudah Bisa Mandi dan Duduk Sendiri Pasca Pengangkatan Kanker, Vidi Aldiano Malah Berseloroh Takut Jahitan Operasinya Lepas, Ada Apa?