Rumahnya Kebanjiran, Rian D'Masiv Rela Nyemplung ke Air Keruh Demi Bisa Bekerja, Begini Potretnya yang Miris!

By Riska Yulyana Damayanti, Rabu, 1 Januari 2020 | 15:46 WIB
Rumah Rian D'Masiv kebanjiran (Instagram/ @rianekkypradipta)

"Jam empatan air masuk," ucapnya.

Rian mengaku, bahwa banjir kali ini menjadi yang pertama usai rumahnya tergenang banjir di tahun 2012 lalu.

Tak hanya rumah Rian saja, rumah artis lain seperti Evi Masamba, Yuni Shara dan Tina Toon juga tergenang banjir.

Baca Juga: Dosa Vicky Prasetyo Kembali Terbongkar, Pernah Sewa Emak-Emak Penjual Nasi Padang untuk Jadi Ibunya, Kenapa?

Dilansir dari Kompas.com, tak hanya sejumlah daerah di Jakarta, banjir juga menggenang di daerah Bekasi dan Tangerang. Ketinggian banjir pun beragam.

Kepala Pusat Data dan Informasi Komunikasi (Kapusdatin) Badan Nasional Penanggulangan Bencana ( BNPB) Agus Wibowo mengatakan hujan lebat diprediksi masih akan terjadi dari Rabu (1/1/2020) pagi hingga malam hari di wilayah Jabodetabek.

Oleh karena itu, pihaknya mengimbau masyarakat untuk tetap siaga akan terjadinya banjir.